Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Menikmati Kelezatan Kuliner Khas Banjar di Kindai

Menikmati Kelezatan Kuliner Khas Banjar di Kindai Jogja

Saya sudah cukup lama mengenal Kindai, sebuah rumah makan yang menawarkan rasa khas Banjar, Kalimantan. Rumah makan ini cukup populer, khususnya di kalangan mahasiswa karena rasanya yang lezat, harganya yang mura, dan porsinya yang banyak.

Beberapa waktu lalu saya kembali mengunjungi rumah makan tersebut untuk sedikit bernostalgia. Maklum, sudah cukup lama saya tidak mengunjungi kembali rumah makan Kindai karena lokasinya yang sedikit melenceng dari rute harian saya. Berlokasi di Jl. Jembatan Merah, rumah makan ini selalu ramai pengunjung, tak terkecuali ketika saya datang mengunjunginya. Puluhan pengunjung telah mengisi rumah makan ini. Untunglah saya masih mendapatkan meja untuk bersantap.

Setelah tiba di meja, saya pun memutuskan untuk segera memesan dua menu andalan rumah makan ini, yaitu Soto Banjar dan Nasi Kuning Komplit. Soal harga, kedua menu andalan ini termasuk cukup bersahabat. Untuk kedua menu ini, saya mengeluarkan uang tak lebih dari Rp. 25.000. Soal rasa, kedua menu ini pun tak perlu dipertanyakan lagi. Ketika saya melihat wujud nasi kuningnya, nafsu makan saya langsung bertambah. Menu yang terdiri dari nasi kuning, telur pedas, ayam pedas, dan semacam sambal goreng hati dan daging ini tampak begitu menggiurkan. Begitu disantap, rasa gurih, pedas, dan sedikit manisnya berpadu dengan sangat luar biasa. Benar-benar lezat. Saya benar-benar takjub dengan rasa bumbu sambalnya yang mantap dan menyatukan setiap elemen rasa yang ada di nasi kuning ini.

Belum hilang rasa kelezatan nasi kuningnya, saya pun lagi-lagi dimanjakan dengan kelezatan rasa dari soto Banjar-nya. Gurih dan menyegarkan. Semuanya teracik dengan sangat pas untuk disantap. Alih-alih menggunakan nasi, soto ini menggunakan ketupat sebagai isian khas dari soto Banjar. Hmmm, benar-benar menu yang lezat, ngga kalah dari menu nasi kuningnya. Dengan rasa, harga, serta ukuran porsi yang seperti ini, ngga heran jika rumah makan ini seolah tak tenggelam oleh kemunculan rumah makan lain di kawasan ini.

 

Kindai

Jl. Jembatan Merah, Gejayan, Jogja (Timur Universitas Mercu Buana Jogja)

09.00 – 21.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menikmati Kelezatan Kuliner Khas Banjar di Kindai

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Jl. Jembatan Merah, Gejayan, Jogja (Timur Universitas Mercu Buana Jogja)




Jam Operasional : 09.00 – 21.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Banjar, Soto Banjar, Nasi Kuning


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0747 second.