Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Pizza Al Funghi dan Pizza Nuttela, Dua Cita Rasa Kelezatan Pizza Racikan V Pizzeria

Pizza Al Funghi dan Pizza Nuttela, Dua Cita Rasa Kelezatan Pizza Racikan V Pizzeria Jogja

Resto ini saya temukan ketika saya sedang berada di kawasan Jl. Taman Siswa, Jogja untuk membeli jas hujan. Di seberang toko tempat saya membeli jas hujan ini, saya melihat resto baru bernama V Pizzeria ini. Berhubung saya belum makan dan memang sedang in the mood for pizza, akhirnya saya memutuskan mampir ke resto ini setelah membeli jas hujan.

Karena resto ini masih terbilang baru, saya belum pernah mengetahui keberadaannya sebelum ini. Ketika masuk, saya langsung merasakan nuansa kecoklatan yang nyaman, bersih, denganbeberapa ornamen kayu ataupun deti interior menarik lainnya. Secara penampilan cukup menjanjikan namun entah mengapa memang belum ramai dibicarakan oleh teman di lingkungan saya. Menu yang ditawarkan cukupbanyak, mulai dari pizza, pasta, maupun salad namun berhubung resto ini mengedepankan menu pizza maka saya memesan dua buah pizza, Al Funghi sebagai pizza gurih, dan Pizza NBA sebagai pizza manis.

Yup, resto ini menyajikan dua jenis pizza, yaitu pizza gurih dan manis. Pizza Al Funghi menjadi santapan pertama saya. Pizza thin crust yang terdiri dari keju mozzarella, jamur, bawang Bombay, dan creamy sauce dibandroll harga senilai Rp. 49.000 dengan ukuran diameter 30 centimeter. Tak mahal dan besar. Soal rasa, pizza ini cukup unik karena penggunaan saus krim sebagai topping yang untuk saya jarang disajikan di resto lain. Sausnya yang creamy ini mengingatkan saya pada menu-menu pasta semacam carbonara namun dalam versi lebih kering dan mantap karena terpanggang. Saus ini berhasil menyatukan rasa irisan jamur, bawang Bombay, dan keju mozzarellanya. Pilihan isian yang tepat untuk dipadukan dengan saus yang creamy. Meski tak istimewa namun menu ini memiliki rasa yang unik dan cukup menjanjikan. Untuk menutup makan malam saya kali ini, saya sengaja memesan satu pizza manis yang mengkombinasikan rasa Nutella, pisang, dan almond. Secara rasa, untuk saya pilihan topping  ini membuatnya terasa aman karena memadukan tiga rasa yang tentunya sangat mudah untuk digemari. Rasa ini sangat pas dengan pizza dough-nya yang tipis dan crispy. Selain itu, pizza seharga Rp. 27.000 ini tentunya sangat pas untuk disantap sebagai hidangan penutup.

Kedua pizza pizza dengan rasa yang cukup menjanjikan ini dengan terpaksa harus saya bungkus karena ukurannya yang besar. Sebagai pendatang baru dalam dunia pizza, V Pizzeria ini bisa dibilang cukup siap untuk meramaikan maupun bersaing dengan gerai pizza lainnya di Jogja.

 

V Pizzeria

Jl. Taman Siswa, Jogja

15.00 – 23.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Pizza Al Funghi dan Pizza Nuttela, Dua Cita Rasa Kelezatan Pizza Racikan V Pizzeria

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Jl. Taman Siswa, Jogja



Jam Operasional : 15.00 – 23.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Pizza, Thin Crust Pizza, Al Funghi, Nutella


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0732 second.