Javanese Resto, Aneka Sajian Lezat Khas Solo
Pertengahan minggu lalu, saya mendapat undangan untuk menghadiri sebuah pameran seni rupa yang berlokasi di sisi selatan kota Jogja. Selepas menyelesaikan pekerjaan, saya memutuskan untuk langsung mengunjungi pameran tersebut. Di tengah perjalanan, saya menyadari kalau perut saya cukup lapar, dan sepertinya akan lebih baik jika saya bersantap malam dulu.
Saya pun mencoba mencari tempat makan yang lokasinya tak berjauhan dari acara tersebut diselenggarakan. Pilihan saya jatuh ke sebuah rumah makan bernama Javanese Resto. Rumah makan ini tak terlalu menarik perhatian diantara riuhnya Jl. Parangtritis, Jogja namun menu yang tertulis di spanduk depan gerai ini cukup membuat saya tertarik. Akhirnya saya pun parkir dan masuk ke gerai tersebut. Saya memesan seporsi Nasi Liwet, dan Selat Solo. Yup, meski namanya Javanese Resto namun rumah makan ini didominasi menu dari Solo, menu yang sedang saya inginkan sebagai menu santap malam saya.
Dengan sigap kedua menu ini diracik dan disajikan. Berhubung menu selat solonya tampak lebih ringan, maaka saya pun menyantap menu ini sebagai menu pembuka kali ini. Saya mencicipi kuahnya yang kecoklatan, dan rasanya yang manis dan gurih ini langsung memberikan sensasi yang menyegarkan. Rasa home made mayonaise-nya yang manis dan sedikit asam pun memberi kekayaan pada menu ini. Aneka sayur mayur yang tampak mewarnai menu ini berhasil membawa level kesegaran dari menu ini ke tingkat yang lebih tinggi. Benar-benar kaya akan rasa. Puncaknya, daging sapi yang manis serta telur yang gurih menjadi isian yang membuat menu ini benar-benar mencapai level kelezatan yang susah untuk ditolak. Setelah puas, saya pun beralih ke menu nasi liwetnya. Kuah arehnya yang gurih, sayur jipangnya yang super pedas, suwiran ayamnya yang gurih nan lembut, serta telurnya yang gurih benar-benar berhasil membuat saya puas sekaligus berkeringat. Kelezatannya serta rasa pedasnya berhasil membuat saya menyantapnya dengan sangat lahap.
Dengan kelezatan rasa yang cukup memikat ini, tak heran jika saya berhasil menghabiskan dua menu sekaligus. Kini, saya pun siap datang ke pameran dengan perut yang terisi dan badan yang segar kembali.
Javanese Resto
Jl. Parangtritis (200 meter selatan perempatan Pojok Benteng Timur), Jogja
09.00 – 21.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Javanese Resto, Aneka Sajian Lezat Khas Solo
(Dito/DISKON.com)
Lokasi:
Nama Resto : Javanese Resto
Alamat :Jl. Parangtritis (200 meter selatan perempatan Pojok Benteng Timur), Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 15.000,-
Jam Operasional : 09.00 – 21.00 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |
Tags : Kuliner, Jogja, Solo, Selat Solo, Nasi Liwet
Komentari kuliner ini