Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Dum-Dum, Jawara Milk Tea

Dum-Dum, Jawara Milk Tea Jogja

Pernah seorang teman merasa tidak terima hanya karena gerai minuman andalan-favoritnya tidak menang dalam sebuah voting di akun sosial media. Gerai minuman yang dijagokannya bukanlah milik dia ataupun teman dia. Teman saya tersebut hanya merasa kecewa karena gerai minum andalannya tidak menang. Alasan yang untuk saya sedikit kurang jelas.

Dalam voting tersebut, rupanya gerai yang satunya lebih diminati. Gerai tersebut adalah Dum-Dum. Dari perasaan tidak terima yang diceritakan berulang kali terhadap saya inilah yang membuat saya mau tidak mau mengenal Dum-Dum, gerai yang memenangkan voting tersebut. Tanpa mengurangi rasa simpati pada teman saya, saya pun memupuk rasa penasaran pada Dum-Dum, dan akhirnya memutuskan untuk mencoba mengunjunginya di gerai yang berlokasi di Hartono Mall, Jogja. Setelah memutari dari sudut ke sudut, akhirnya saya menemukannya di lantai 3, satu lantai di bawah bioskop. Ketika tiba di gerainya yang mungil, tampak sedikitnya enam orang sedang mengantri di depan gerai tersebut. Tanpa pikir lama, saya pun langsung memutuskan untuk menjadi bagian dari antrian para pengunjung tersebut.

Setelah tiba giliran saya, saya pun memesan segelas Thai Tea, dan satu Thai Dark Choco. Selesai memesan, saya pun kembali menanti datangnya pesanan karena memang pengunjung malam itu terbilang cukup banyak. Lagi-lagi nama saya dipanggil, dan kini tiba saatnya saya menikmati kedua minuman pesanan saya. Saya memulainya dengan Thai Tea original racikan mereka. Perpaduan rasa teh yang pekat, serta condensed milk dengan takaran yang pas membuat menu teh Thailand ini memang spesial. Lembut, pekat, manis, semua berada dalam ukuran yang pas. Tak berlebihan. Ukuran yang pas inilah yang membuat rasa teh ini kemudian berbeda, tidak sekedar menjual rasa manis yang lebay saja. Menu kedua, Thai Dark Choco pun terasa begitu memikat. Keseimbangan kepekatan rasa dark chocolate, dan susu kental manisnya membuat menu ini akan digilai para pecinta coklat maupun orang-orang yang lebih menyukai susu. Minuman ini memuaskan kedua pihak meski sekilas tampak berseberangan ini. Cukup dengan mencicipi kedua minuman ini, saya merasa memahami kenapa gerai ini memenangkan voting yang sebelumnya saya jelaskan. Minuman racikan gerai ini terbukti lezat dan mudah untuk dicintai.

Meski saya pribadi mengakui keistimewaan gerai ini namun saya tetap akan merahasiakannya dari teman saya tersebut. Demi menjaga perasaan dan harga dirinya, saya akan berpura-pura sedikit kecewa. Sedikit saja.

 

Dum Dum

Hartono Mall, Jogja

11.00 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Dum-Dum, Jawara Milk Tea

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Dum Dum

Alamat :Hartono Mall, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 23.000,-

Jam Operasional : 11.00 – 22.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Milk Tea, Thai Tea


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0524 second.