Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Berbagai Menu Lezat dalam Balutan Suasana Modern nan Nyaman ala Resto Demangan

Berbagai Menu Lezat dalam Balutan Suasana Modern nan Nyaman ala Resto Demangan Jogja

Seorang teman (lagi-lagi penggila menu Jawa Timur) mengajak saya untuk mengunjungi sebuah resto yang masih baru, yaitu Resto Demangan. Sebenarnya tujuan kami mengunjungi resto ini sesederhana mencari suasana baru. Mengingat tidak satu pun dari kami yang pernah mengunjungi atau mendengar resto ini dibicarakan, jadi kami tidak mengharapkan menu tertentu.

Meski berada di lokasi yang padat lalu-lalang kendaraan, yaitu di Jl. Demangan Baru, Jogja, resto ini tampak menawarkan keheningan yang seolah tak terganggu oleh bisingnya jalanan. Kami pun masuk ke dalam resto ini. Alih-alih langsung melihat menu, kami memutuskan untuk berkeliling sejenak dan menyaksikan tiap sudur resto yang tertata dengan sangat rapi dan terencana ini. Setiap area menghadirkan suasana yang berbeda namun tak saling tumpang tindih. Semuanya blending menjadi satu karakter yang dinamis. Setelah puas menikmati interiornya, kami pun segera membaca menu yang ditawarkan. Tiga menu langsung kami sepakati untuk dipilih, yaitu seporsi Tahu Telur, Rawon, dan Ketan Duren. Tiga menu yang sepertinya ngga mungkin salah deh.

Thu telur hadir mendahului kedua menu lainnya. Tanpa ragu-ragu, menu ini pun langsung kami serbu. Tahu telur ini terbilang istimewa secara rasa. Jika selama ini saya hanya mengetahui menu tahu telur yang berkuah kacang tak kental, tahu telur racikan resto ini disajikan dengan kuah kacang yang kental. Kelembutan tahu dan telurnya berpadu dengan sangat pas bersama bumbu kacangnya. Aroma bawang goreng yang mantap memberi sensasi rasa yang menggugah selera. Satu hal yang menurut saya membuat menu ini istimewa adalah campuran petisnya yang manis dan sedikit gurih. Kehadirannya berhasil meningkatkan kadar kemantapan menu ini. Lanjut, kami pun menyantap menu rawonnya. Menurut teman saya, jika rasa tahu telurnya saja lezat, pasti rawonnya jauh lebih lezat. Dugaan teman saya tersebut benar. Rasa rawon ini benar-benar mantap. Rasa gurihnya, sentuhan kesegaran dari kemangi dan tauge, serta sambalnya memang terbukti menggugah selera. Tak lupa potongan dagingnya yang banyak pun menjadi nilai tambahan menu seharga Rp. 30.000 ini. Kuahnya yang tersaji selalu hangat pun membuat menu ini berhasil membuat saya terpuaskan dari suapan pertama hingga terakhir.

Untuk menutup semua menu lezat ini, kami menyantap seporsi ketan duren dengan rasa yang dijamin bikin nagih. Hidangan penutup yang sempurna untuk menutup santap malam yang sempurna ini. Ngga nyangka bisa mencicipi tiga menu super lezat sekaligus di sebuah resto yang bahkan sebelumnya tak terdeteksi oleh radar kuliner saya.

 

Resto Demangan

Jl. Demangan Baru, Jogja

10.00 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Berbagai Menu Lezat dalam Balutan Suasana Modern nan Nyaman ala Resto Demangan

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Resto Demangan

Alamat :Jl. Demangan Baru, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-

Jam Operasional : 10.00 – 22.00 WI

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Rawon, Tahu Telur, Ketan Duren


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0701 second.