Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Menjelajahi Kuliner Jogja City Mall #7: Mandoya Mini Pao

Menjelajahi Kuliner Jogja City Mall #7: Mandoya Mini Pao Jogja

Tempat makan terakhir atau ketujuh yang saya datangi di Jogja City Mall bisa dibilang sedikit tak terduga. Tempatnya sangat mungil, berada di lantai basement. Tepat di seberang supermarket yang ada di mal tersebut. Mandoya, itulah nama gerai yang menjajakan menu mini pao ini.

Yup, ketika membaca menu mini pao, saya langsung penasaran dan ingin sekali mencoba. Di etalasenya yang ngga kalah mungil itu terpajang bakpao kecil-kecil dengan aneka rasa yang terdengar lezat. Karena saya memang sudah penasaran sejak pertama kali mengunjungi mal ini, saya pun langung memesan lima rasa sekaligus, yaitu kacang merah, keju, ayam panggang, tuna, dan rendang. Saya memang sengaja mengkombinasikan antara yang manis dengan yang gurih agar seimbang dan dapat merasakan hampir keseluruhan rasa yang ditawarkan. Meski saya memesan cukup banyak namun karena harga satuannya cukup murah maka saya hanya mengeluarkan uang Rp. 35.000 saja.

Setelah dipanaskan sekitar 5-10 menit, menu-menu pesanan saya diantarkan ke meja saya. Saya pun memulainya dari mini pao yang asin terlebih dahulu. Rasa ayam panggangnya membuka santap malam saya dengan cukup mengesankan. Isian ayamnya yang banyak, dengan balutan rasa yang sedikit mengingatkan saya pada rasa kari ini benar-benar sangat pas sebagai isian minipaonya yang super lembut. Rasa pedas yang mengggigit rupanya memang menjadi resep jitu yang sangat pas untuk isian minipao ini, hal ini pun saya rasakan ketika menyantap isian tunanya yang ngga kalah lezat. Puncak dari kelezatan minipao gurih malam ini adalah isian rendangnya. Meski tak sepedas yang ayam dan tuna namun rasa daging dengan bumbu rendangnya benar-benar nendang dan mantap. Lezat banget.

Menu berikutnya yang saya santap adalah rasa keju, yang untuk saya terbilang tak terlalu istimewa karena isian keju memang terbilang sudah banyak dan populer. Sedangkan juaranya minipao manisnya adalah kacang merah. Isian kacang merahnya yang lembut, tak terlalu manis dan sedikit creamy ini benar-benar menutup santap malam saya kali ini dengan manis dan sempurna. Meski gerai ini adalah gerai paling mungil dari semua gerai makanan yang saya kunjungi namun soal rasa, Mandoya mampu bersaing dengan gerai-gerai lainnya. Kunjungan terakhir saya ini pun berhasil memantapkan saya untuk kembali lagi ke mal ini untuk sekedar mendapatkan minipao lezat racikan Mandoya.

 

Mandoya

Basement Floor Jogja City Mall, Jogja

10.00 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menjelajahi Kuliner Jogja City Mall #7: Mandoya Mini Pao

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Basement Floor Jogja City Mall, Jogja



Jam Operasional : 10.00 – 22.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Kafe, Pao, Bakpao, Minipao


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0638 second.