Sop Tulang Muda, Cita Rasa Baru dalam Sajian Sop
Menu sop mungkin bukanlah menu yang asing untuk siapapun. Hampir semua orang pernah menyantapnya, bahkan menu ini begitu sering muncul di berbagai warung maupun acara seperti resepsi pernikahan. Nah, saya pun tertantang untuk mencari hal yang terasa unik dari menu ini. Setelah pencarian cukup lama, akhirnya saya menemukan Sop Tulang Muda, yang terletak di Jl. Godean Km. 5.
Awalnya, saya sekedar iseng untuk mencari sop manakah yang membeikan keunikan, baik dalam penyajian ataupun penggunaan bahan dasarnya. Namun begitu, pencarian ini tetap harus mengedepankan rasa. Rumah Makan Sop Tulang Muda yang menjadi jujugan saya kali ini tampaknya cukup memenuhi kualifikasi yang saya buat.
Secara penampilan rumah makan ini tidak tampak spesial, menyerupai rumah makan pada umumnya. Selepas duduk, saya pun segera mencari menu unik yang menjadi andalan rumah makan ini, Sop Tulang Muda. Sebagai makanan andalan, harganya terbilang tidak mahal. Hanya Rp. 10.000, saya sudah mendapatkan semangkuk sop ini. Karena sudah penasaran sejak awal, saya pun segera memesan menu tersebut tanpa terlalu menghiraukan keberadaan menu-menu lainnya.
Setelah pesanan saya hadir di hadapan saya, saya pun tambah bernafsu untuk segera menyantapnya. Kuahnya yang bening tampak begitu segar. Warna hijau dari potongan buncis serta warna kuning dari potongan biji jagung menambah efek kesegaran tersendiri. Diantara warna-warni itu, tampak potongan- potongan tulang muda yang cenderung berwarna bening. Secara penampilan, sop ini sudah berhasil memuaskan saya.
Meski kuahnya bening namun sop ini kaya akan rasa. Gurihnya daging sapi, serta kesegaran rasa dari sayuran yang ada di dalamnya memberi kekayaan rasa pada sop ini. Tulang mudanya yang diolah dengan baik ini terasa sedikit kenyal namun lembut. Benar-benar lezat. Rasanya yang unik ini berhasil membuat saya kembali yakin adanya sop-sop yang unik dan lezat. Tidak melulu sop yang itu-itu saja.
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Sop Tulang Muda, Cita Rasa Baru dalam Sajian Sop
(Dito/DISKON.com)
Tags : Kuliner, Jogja, Sop, Tulang Muda
Komentari kuliner ini