Warung Heru, Warung Sederhana dengan Menu Rawon yang Luar Biasa
Dulu, pertama kali saya mendengar kabar tentang warung ini adalah ketika warung ini berada di kawasan Bugisan. Beberapa waktu lalu, saya mendengar bahwa warung yang konon dimiliki oleh vokalis sebuah band terkenal dari Jogja bernama Shaggydog ini telah pindah ke Jl. Prawirotaman.
Karena saya sudah terlalu banyak mendengar kabar tentang warung ini, khususnya menu rawon-nya, maka saya pun menyempatkan diri mampir untuk makan siang di warung ini. Setibanya di lokasi, saya langsung menempati salah satu meja yang tampak terbuat dari potongan-potongan kayu yang disatukan. Artistik meja yang menarik mengingat warungnya terbilang sederhana. Saya pun langsung memesan satu porsi menu rawon yang cukup mahal, yaitu Rp. 20.000. Mengingat warung ini berada di kawasan strategis dan selalu dipenuhi wisatawan, rasanya harga segitu tidaklah terlalu mengejutkan.
Rawon pesanan saya datang dengan cepat. Satu set rawon yang terdiri dari rawon, nasi, telur asin, kerupuk udang, kering tempe, dan tauge ini siap untuk dinikmati. Aromanya adalah hal yang langsung bisa saya rasakan ketika pesanan saya tersebut perlahan mendatangi meja saya. Benar-benar menggugah selera. Saya langsung mencicipi kuahnya yang tampak menggiurkan. Rasanya gurih dan menyegarkan. Selain memiliki rasa yang istimewa, rawon ini pun ngga pelit memberikan potongan daging sapi. Untuk semangkuk rawon, saya mendapatkan cukup banyak potongan daging sapi dengan tekstur yang super lembut.
Kelezatan rawon ini semakin memuncak ketika saya memasukkan tauge dan sambal. Sensasi segar dari tauge dan pedasnya sambal benar-benar membuat rawon ini semakin kaya akan rasa. Dijamin ketagihan deh. Sedangkan kering tempenya yang dimasak garing pun menambah keunikan menyantap menu rawon racikan Warung Heru ini.
Kelezatan menu rawon ini berhasil membuat para pelanggan yang dulu telah mencicipinya di Bugisan mengikutinya hingga ke Prawirotaman. Awalnya saya pikir warung ini menjadi populer karena pemiliknya namun sepertinya saya salah. Kelezatan rasanya membuktikan bahwa warung ini memang wajib untuk dicoba.
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)
Tags : Kuliner, Jogja, Rawon
Komentari kuliner ini