Segarnya Menu Pecel dan Rawon Racikan Warung Putra Cantel di Pagi Hari
Mencari sarapan di pagi hari sebenarnya terbilang gampang-gampang susah. Warung yang buka di pagi hari sebenarnya cukup banyak namun pilihan rasa yang ditawarkan sebenarnya tidak sebanyak itu. Salah satu cara mudah mencarisarapan yang mudah adalah mengunjungi tempat-tempat yang memang ramai (populer) sebagai tempat sarapan ataupun beraktifitas, salah satunya adalah Mandala Krida.
Sejujurnya, Mandala Krida adalah salah satu tempat sarapan favorit saya karena di area sadion ini banyak terdapat warung-warung yang seolah tidak ada habisnya. Meski saya sudah berulang kali bersarapan di kawasan ini namun rupanya masih ada warung yang belum saya kunjungi. Pilihan saya pagi itu adalah warung Putra Cantel. Warung sederhana ini menyajikan menu-menu khas Jawa Timur yang sepertinya terdengar cukup menggoda untuk disantap di pagi ini. Saya pun memesan dua menu sekaligus, pecel dan rawon. Dua menu yang cukup identik dengan kawasan Jawa Timur.
Menu pecel menjadi pembuka sarapan saya kali ini. Seperti pada umumnya menu pecel, di warung ini rasa pecelnya begitu menyegarkan. Selain segar aneka sayur, menu pecel ini pun menawarkan aroma wangi dari kulit jeruk purut yang terselip diantara bumbu kacangnya. Untuk rasa, pecel racikan Putra Cantel yang tidak terlalu populer ini cukup bisa diadu dengan beberapa nama besar lainya Puncak kelezatan dan kenikmatan sarapan saya kali ini berada di menu rawonnya yang terasa begitu memanjakan lidah. Rasa gurih, manis, dan sedikit pedas ini terasa begitu menyegarkan. Potongan daging sapi yang menjadi isian dari menu inipun terbilang besar-besar. Kesegaran ini semakin terasa ketika sesekali saya menggigit taugenya yang masih begitu segar.
Meski tampak sederhana dalam balutan pedagang kakilima. Putra Cantel menyajikan menu yang susah untuk ditolak. Menu yang ditawarkan sederhana namun memiliki kelezatan serta kekuatan rasa.
Putra Cantel
Mandala Krida, Jogja
17.30 – 15.00
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Segarnya Menu Pecel dan Rawon Racikan Warung Putra Cantel di Pagi Hari
(Dito/DISKON.com)
Lokasi:
Alamat :Mandala Krida, Jogja
Jam Operasional : 17.30 – 15.00
Latitude: | Longitude: |
Tags : Kuliner, Jogja, Pecel, Rawon
Komentari kuliner ini