Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Warung Makan Mbah Buyut, Semua Lauk Ada di Sini

Warung Makan Mbah Buyut, Semua Lauk Ada di Sini Jogja

Warung Makan Mbah Buyut, begitulah na yang terpampang di depan sebuah rumah makan baru yang terletak di Jl. Suryodiningratan, Jogja. Meski masih baru, rumah makan ini selalu tampak ramai sejak pagi hingga malam, Khususnya, ketika memasuki jam sarapan, makan siang, dan makan malam.

Karena penasaran dengan kondisinya yang seolah tak pernah sepi ini, saya pun memutuskan untuk mencoba mampir ke gerai ini. Saya tiba pukul 09.00 WIB untuk sarapan, dan jumlah pengunjung yang ada di dalam rumah makan ini pun sudah terbilang banyak. Sedikitnya ada sepuluh pelanggan lain yang juga tengah bersantap ketika saya tiba di rumah makan ini. Rumah makan ini adalah rumah makan prasmanan. Ketika masuk, pengunjung langsung dihadapakan dengan deretan menu yang beraneka ragam dan siap untuk dipilih. Saya pun menyusur perlahan deretan menu tersebut sembari memperhatikan tiap wadah yang berisi lauk berbeda-beda. Ada banyak menu yang menarik perhatian saya pagi itu, dan hal ini langsung membuat saya bingung sekaligus kalap. Saya pun mengambil beberapa lauk sekaligus tanpa pikir panjang.

Mulai dari gurame asam manis, nila bakar, rolade, ayam bakar, tempe mendoan, bakwan bayam, dan sayur tauge menjadi santapan saya. Selepas mengambil satu per satu lauk tersebut, saya pun berjalan ke kasir dan membayar. Untuk semua menu ini saya hanya perlu merogoh kantong sebesar Rp. 50.000 saja. Cukup murah untuk ukuran lauk sebanyak ini. Dari semua lauk yang saya ambil, ada tiga yang menjadi highlight saya, yaitu gurame asam manis, rolade, dan bakwan bayam. Ketiga menu ini terbilang spesial, dibandingkan lauk lainnya yang saya pesan. Gurame asam manisnya teksturnya terasa lembut, sedangkan rasanya begitu memikat. Perpaduan asam, manis, dan gurihnya menghadirkan sensasi segar dan menggugah selera. Selain itu, potongan gurame ini tak meninggalkan aroma tanah seperti yang biasa saya temukan di beberapa penjaja menu gurame. Sedangkan rolade dagingnya terasa lembut, manis, dan gurih. Setiap rasa saling mengisi dan menciptakan perpaduan rasa yang lezat dan begitu akrab di lidah Jawa saya ini. Terakhir, bakwan bayamnya menjadi menu penutup yang ngga kalah mengejutkan. Tekstur crispy dan lembut, yang terbalut rasa gurih nan segar. Benar-benar rasa yang unik dan istimewa.

Meski ketiga menu ini saya sebut spesial namun bukan berarti lauk-lauk lainnya mengecewakan. Justru tak ada menu yang mengecewakan di rumah makan ini. Hanya ada menu lezat dan menu istimewa, setidaknya itulah yang saya rasakan ketika bersantap di rumah makan ini. Jadi, segera datang dan rasakan kelezatan setiap lauk racikan Warung Mbah Buyut. Dijamin, ngga bakal salah pilih lauk deh.

 

Warung Mbah Buyut

Jl. Suryodiningratan, Jogja

07.30 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Warung Makan Mbah Buyut, Semua Lauk Ada di Sini

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Warung Makan Mbah Buyut

Alamat :Jl. Suryodiningratan, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 15.000,-

Jam Operasional : 07.30 – 22.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Prasmanan, Bakwan Bayam


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0662 second.