Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Bakso Kuning Gading, Jujugan Para Pecinta Bakso Jogja

Bakso Kuning Gading, Jujugan Para Pecinta Bakso Jogja Jogja

Nah, sebagai orang yang mengaku pecinta bakso rasanya belum lengkap kalau belum mencicip Bakso Kuning Gading yang terletak di Jl. Abu Bakar Ali, Kotabaru, Jogja. Berhubung bapak saya adalah pecinta bakso, sejak kecil saya sudah diajak berkeliling untuk mencicipi berbagai bakso, dan Bakso Kuning Gading ini adalah salah satu favorit kami.

Yang menarik dari warung ini tentu saja rasanya, baik baksonya, kuahnya, maupun tawaran penyajian dari baksonya. Menurut saya, bakso ini berhasil menghadirkan tiga tawaran yang saya sebutkan tadi dengan sangat baik. MAka tidak heran jika warung yang dirintis Pak Abidin sejak tahun 1984 ini menjadi favorit dan jujugan bagi pecinta bakso.

Butir baksonya benar-benar dibuat dari bahan yang didominasi dari daging sapi. Rasanya yang masih didominasi rasa daging serta teksturnya yang sedikit berserat ini benar-benar lezat.  Belum lagi kuahnya yang gurih namun bening dan ringan, benar-benar mamanjakan lidah. Soal penyajian, warung ini memberi tiga pilihan, yaitu bakso ayam (Bakso yang disajikan dengan suwiran ayam), Bakso Babat (Bakso yang disajikan dengan potongan babat), dan Bakso Campur. Pilihan-pilihan ini sama lezatnya dan dapat disesuaikan dengan selera.

Dalam rangka megurangi konsumsi jeroan, saya pun memesan bakso ayam. Cukup dua kata kata saja untuk bakso ini: Super Lezat. Potongan-potongan ayam ini memberi sensasi yang berbeda jika dibandingkan dengan bakso-bakso di tempat lain. Bakso, kuah, serta potongan ayamnya benar-benar bercampur dengan sangat pas dan menghasilkan rasa yang spektakuler. Warung yang buka jam 09.00 hingga 21.00 WIB ini hanya memberi harga sebesar Rp. 12.000 untuk satu mangkoknya, tidak mahal untuk selezat ini. Jika Anda ngaku sebagai pecinta bakso, Anda wajib mengunjungi warung satu ini.

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Bakso Kuning Gading, Jujugan Para Pecinta Bakso Jogja

(Dito/DISKON.com)


Tags : Kuliner, Jogja, Bakso, Kuning Gading


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0657 second.