Depot Bakmi Pak Jazuli, Bakmi Andalan Teman-Teman dari Dongkelan
Sudah lebih dari tiga orang teman saya yang kebetulan kerap berada di area Jl. Bantul, Jogja merekomendasikan seuah gerai bakmi yang mereka sebut dengan nama Bakmi Dongkelan. Karena terus diulang oleh orang yang berbeda, saya pun mulai penasaran dan meminta salah seorang teman saya mengantarkan saya ke bakmi tersebut.
Kami pun meluncur ke warung tersebut dengan mengendarai motor. Lokasinya sebenarnya berada di pinggir jalan besar namun karena berada tepat di perempatan Ring Road Jl. Bantul, Jogja, menemukan gerainya terbilang sedikit susah. Gerai ini berada di pojok utara-barat perempatan ring road tersebut. Warungnya kecil sedikit terselip diantara keramaian kendaraan dan billboard yang terpajang di perempatan tersebut. Setelah sedikit mlipir melawan arus, kami pun tiba di lokasi warung yang rupanya memiliki nama Depot Bakmi Pak Jazuli ini. Seperti warung bakmi tradisional pada umumnya, menu utamanya adalah bakmi atau bihun (goreng dan rebus), nasi goreng, magelangan, kwetiaw (rebus dan goreng), dan capcay (goreng dan rebus). Tampak sedikit variannya namun untuk ukuran warung bakmi menawarkan menu yang sangat lengkap.
Dari banyaknya pilihan ini, saya memutuskan untuk memesan seporsi bakmi goreng dan capcay rebus. Kedua menu ini saya pesan supaya saling melengkapi. Semacam satu menu utama dan satu menu sayuran. Menu bakmi racikan Pak Jazuli ini adalah menu bakmi bergaya Surabaya. Secara penampilan sedikit lebih kemerahan jika dibandingkan bakmi Jawa. Sedangkan untuk rasa, bakmi bergaya Surabaya ini lebih mengarah pada karakter rasa yang gurih ketimbang manis. Overall, menu bakmi racikan Pak Jazuli ini tidak hanya terbukti lezat namun juga berukuran jumbo, dan dikenai harga cukup murah. Rasa gurih dan sedikit pedas yang membalut tiap sulur bakminya berpadu dengan pas bersama sayur-mayur yang segar, dan suwiran daging ayam dan telurnya. Setelah puas menyantap bakminya, saya pun beralih ke menu capcaynya. Capcaynya tampak begitu menyegarkan. Berbagai sayur mulai dari wortel, sawi, sawi putih, rolade, suwiran ayam, telur, serta hati ayam semua ada di dalam seporsi capcay ini. Rasa kuahnya yang gurih seolah menyatukan kesegaran tiap-tiap sayuran serta isian lainnya menjadi kesatuan rasa yang lezat. Meski konon yang lebih terkenal adalah menu bakminya, menu capcay ini terbukti memiliki rasa yang begitu menggugah selera dan lezat.
Meski warungnya terbilang mungil namun warung ini cukup sibuk. Sepanjang saya duduk bersantap, tidak kurang dari enam orang datang dan pergi membeli menu-menu racikan Pak Jazuli ini. Benar-benar warung andalan warga dan teman-teman saya.
Depot Bakmi Pak Jazuli
Ring Road Jl. Bantul (pojok sisi utara-barat), Jogja
17.00 – 23.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Depot Bakmi Pak Jazuli, Bakmi Andalan Teman-Teman dari Dongkelan
(Dito/DISKON.com)
Lokasi:
Nama Resto : Depot Bakmi Pak Jazuli
Alamat :Ring Road Jl. Bantul (pojok sisi utara-barat), Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 13.000,-
Jam Operasional : 17.00 – 23.00 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |
Tags : Kuliner, Jogja, Bakmi, Bakmi Surabaya, Nasi Goreng, Capcay
Komentari kuliner ini