Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Mencicipi Kekayaan Kuliner Malaysia di Teh Tarik Serumpun

Mencicipi Kekayaan Kuliner Malaysia di Teh Tarik Serumpun Jogja

Keberadaan Rumah Makan Teh Tarik Serumpun ini sudah saya ketahui beberapa bulan yang lalu. Lokasinya yang berada di lintasan aktifitas saya, Jl. Kaliurang KM. 6.5 (seberang Superindo), Jogja membuat saya selalu melihat papan namanya yang cukup besar. Setelah kesekian kalinya saya melewati rumah makan ini, tak ada salahnya untuk mencoba bersantap di rumah makan ini.

Saya pun parkir dan memutuskan untuk bersantap malam di resto ini karena kebetulan saya juga sedang menginginkan citarasa yang ditawarkan oleh rumah makan ini. Setelah membuka menu, saya baru mengetahui jika nama rumah makan ini adalah Comel. Bukan Teh Tarik Serumpun, seperti yang tertulis besar di depan rumah makan ini. Menu yang ditawarkan terbilang banyak dan bervariasi. Mulai dari menu Malaysia, Indonesia, Western, hingga Mexico ada di dalam buku menunya. Berhubung menu-menu Malaysia adalah menu yang menjadi andalan mereka, saya pun memutuskan untuk memesan menu-menu bernuansa Malaysia ataupun Asia Tenggara. Satu porsi Nasi Lemak Ayam Rempah dan Nasi Goreng daging Sapi Bumbu Merah menjadi pesanan saya, dan siap untuk saya santap sebagai menu makan malam saya.

Nasi goreng hadir terlebih dahulu. Berhubung kelaparan, pun segera menyantap menu ini. Nasi goreng ini untuk saya memiliki cita rasa yang kaya dan lezat namun belum menggambarkan sentuhan Malaysia. Rasa dasar dari nasi goreng ini adalah perpaduan gurih dan manis, serta sedikit sentuhan rasa pedas. Rasa khas Melayu terasa ketika saya menyantap daging saus merah yang merupakan bagian dari menu nasi goreng ini. Rasa saus merah ini cenderung manis, berempah, dan sedikit pedas. Tak lupa daging sapi tipisnya yang menyerupai dendeng membuat menu ini semakin terasa lezat. Setelah mencicipi menu nasi gorengnya, saya pun beralih ke menu berikutnya, yaitu menu Nasi Lemak Ayam Rempah. Menu nasi lemak ini langsung terasa lezat pada suapan pertama. Rasa nasinya yang gurih berpadu dengan saus merahnya. Meski sama-sama saus merah namun saus merah pada menu nasi lemak ini berbeda dengan saus rempah dari nasi gorengnya. Di menu nasi lemak, saus merahnya terasa lebih mantap dan lebih pedas. Rasa gurih yang mantap ini sedikit mengingatkan saya pada kaldu udang. Sedangkan ayam rempahnya menawarkan rasa gurih ayam yang berpadu dengan berbagai rempah yang dijadikan bumbu ayam goreng ini. Lembut, dan memiliki rasa gurih berempah yang merata. Setelah menghabiskan kedua menu makan tersebut, saya pun menutupnya dengan segelas es The Tarik yang menyegarkan.

Mencicipi kedua menu racikan rumah makan ini membuat saya terpuaskan. Cita rasa khas Melayu yang saya cari berhasil saya temukan di rumah makan ini. Selain secara rasa memuaskan, secara harga pun bisa dibilang cukup bersahabat. Dengan tawaran rasa yang memikat, rumah makan ini sepertinya cukup perlu untuk dijadikan jujugan ketika menginginkan menu bernuansa Melayu.

 

Teh Tarik Serumpun

Jl. Kaliurang KM. 6.5, (seberang Superindo), Jogja

10.00 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Mencicipi Kekayaan Kuliner Malaysia di Teh Tarik Serumpun

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Teh Serumpun

Alamat :Jl. Kaliurang KM. 6.5, (seberang Superindo), Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 20.000,-

Jam Operasional : 10.00 – 22.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Melayu, Nasi Lemak, Sapi Tiga Bumbu


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0670 second.