Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Perkenalan Pertama dengan Kelezatan Kuliner Aceh di Bungong Jeumpa

Perkenalan Pertama dengan Kelezatan Kuliner Aceh di Bungong Jeumpa Jogja

 

Kekayaan kuliner nusantara seolah tidak terbatas. Setiap daerah seolah memiliki keunikan cita rasanya masing-masing. Untunglah saya tinggal di Jogja, salah satu tempat dimana beraneka ragam cita rasa dari berbagai daerah tersebut berada. Dan pada kesempatan kali ini, saya mengulang kembali jejak awal perkenalan saya dengan kuliner Aceh di Jogja, yaitu di Bungong Jeumpa.

Rumah makan Bungong Jeumpa adalah tempat yang khusus menjajakan menu-menu khas dari daerah Aceh. Dan di rumah makan yang terletak Jl. Magelang (timur pertigaan Borobudur Plaza) ini lah saya berkenalan dengan kuliner Aceh beberapa tahun yang lalu. Siang ini, saya kembali mengunjunginya untuk merasakan menu Mie Aceh Super Spesial dan Es Timun yang menjadi andalan mereka.

Setibanya disana, deretan motor tampak parkir di halamannya yang terbilang sempit tersebut. Kini, fisik bangunannya telah berubah menjadi semakin berwarna. Selain itu, Bungong Jeumpa kini telah membuka cabang sebagai upaya pengembangan bisnisnya. Hmmm, semoga saja cita rasa yang ditawarkan tak berubah, dan untuk itulah saya ingin membuktikannya sendiri dengan memesan kedua menu andalan mereka tersebut.

Tanpa menunggu lama, kedua menu pesanan saya telah hadir dan siap untuk disantap. Sejak suapan pertama, lidah saya sudah termanjakan dengan kelezatan rasa dari mie Aceh tersebut. Rasa pedas yang bercampur dengan berbagai bumbu dan rempah menciptakan kekayaan rasa yang luar biasa lezat. Tekstur mie-nya yang lembut sangat pas dengan bumbu kentalnya yang tercampur dengan rata. Berbagai isian seperti daging sapi, cumi, dan udang menambah kekayaan serta kelezatan menu ini. Dan es timun yang menyegarkan tampaknya berhasil menutup makan siang saya dengan sangat sempurna.

Satu hal lagi yang membuat saya terpuaskan adalah kelezatannya yang terus terjaga dan tidak berubah. Dengan kualitas seperti ini, rasanya wajar jika banyak orang , termasuk saya yang memasukkan Bungong Jeumpa ke dalam list tempat makan yang wajib dikunjungi. 

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

(Dito/DISKON.com)


Tags : Kuliner, Jogja, Mie Aceh


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0682 second.