Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Menikmati Kelezatan Aneka Menu Pepes di Warung Priangan

Menikmati Kelezatan Aneka Menu Pepes di Warung Priangan Jogja

Beberapa teman yang kebetulan tinggal di dekat terminal Condong Catur pernah bercerita tentang sebuah warung pepes langganan mereka. Hal ini pun rupanya juga saya dengar dari beberapa teman lain yang kebetulan kerap menghabiskan waktu di kawasan tersebut. Penasaran dengan cerita-cerita tersebut, saya pun memutuskan untuk mencari warung ini.

Dengan berbekal info yang saya dapat, akhirnya saya menemukan warung yang terletak sekitar 200 meter utara terminal Condong Catur ini. Lokasinya sedikit nylempit karena terletak di dalam halaman sebuah kantor. “Warung Priangan”, begitulah yang tertulis di spanduk penutup warung kaki lima ini. Saya pun segera masuk dan memesan. Ada tiga menu pepes yang saya pesan malam itu, yaitu Pepes Tuna, Pepes Rempelo-Ati, dan Pepes Jamur. Ketika saya datang, pukul 18.00 WIB, beberapa menu sudah ludes tapi untunglah setidaknya saya masih bisa merasakan beberapa menu yang cukup saya gemari.

Setelah memesan, saya pun duduk di sudut meja besar. Satu-satunya bagian yang tersisa mengingat banyaknya pengunjung yang bersantap di warung tersebut. Tak lama kemudian ketiga pesanan saya pun hadir di meja. Saya membuka satu per satu, dan seketika itu pula aroma wangi yang menggugah selera tercium dari bungkusan pepes tersebut. Saya memulai menyantapnya dari pepes jamurnya terlebih dahulu. Rasanya menyegarkan dan cenderung pedas. Jamur tiramnya terasa begitu lembut dan sangat pas dengan rasa bumbunya yang pedas. Berbeda dengan pepes jamurnya yang pedas, pepes rempelo-ati terbilang lebih dominan rasa gurihnya. Teknik memasak pepes ini sepertinya cukup pas untuk menu rempelo-ati karena teksturnya menjadi begitu lembut dengan kematangan yang rata di setiap bagian. Benar-benar lezat. Menu terakhir yang saya santap adalah pepes tuna. Menu ini menjadi puncak kelezatan dari semua pepes yang saya santap malam itu. Rasanya yang gurih dan sedikit pedas terasa begitu pas di lidah dan merasuk hingga ke setiap bagian ikan tersebut. Lezat sekali. Belum lagi kelembutan tekstur daging ikan tunanya, dijamin bikin ketagihan.

Ketiga pepes yang saya cicipi ini memang terasa begitu lezat dan murah. Berbeda dengan beberapa pepes yang pernah saya coba, pepes di warung ini memiliki keunikan rasa dimana rasa santannya cukup dominan dan memberi sensasi creamy. Unik dan lezat. Dijamin ngga bakal nyesel deh. Saya merasa beruntung karena mendapat info ini. Maklum, radar kuliner saya biasanya justru tidak terlalu baik ketika berada di lokasi yang dekat dengan rumah saya sendiri.

 

Warung Priangan

Condong Catur (200 meter utara terminal Condong Catur), Jogja

17.30 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menikmati Kelezatan Aneka Menu Pepes di Warung Priangan

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Condong Catur (200 meter utara terminal Condong Catur), Jogja


Jam Operasional : 17.30 – 22.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Pepes, Pepes Jamur, Pepes Rempelo Ati, Pepes Tuna


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0730 second.