Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Menikmati Kelezatan dan Kesegaran Pecel Racikan Bu Yanti Maguwoharjo

Menikmati Kelezatan dan Kesegaran Pecel Racikan Bu Yanti Maguwoharjo Jogja

Setelah mencicipi menu gudeg di Gudeg Mbak Cilik, saya beralih ke rumah makan kedua. Saya sengaja masih menyisakan ruang di perut saya untuk mencicipi menu pecel racikan Bu Yanti, yang memang sejak awal sudah saya targetkan untuk saya cicipi sebelum kembali ke rumah sakit hewan.

Rumah makan ini terbilang besar dan lapang. Beberapa pengunjung tampak mengisi meja-meja yang berderet rapi di dalam rumah makan ini. Saya pun lagsung berjalan menuju etalase makanan dimana para pengunjung dapat memesan dan memilih lauk secara langsung. Saya memesan seporsi lengkap pecel, dan mengambil tahu bacem dan gorengan sebagai lauk tambahan makan siang saya ini. Untuk seporsi menu pecel ini plus lauk, saya hanya mengeluarkan uang tak lebih dari Rp. 10.000. Cukup murah mengingat saya tak mengambil lauk-lauk seperti sate jeroan, empal, ataupun paru yang biasanya dihargai dengan cukup tinggi.

Setelah duduk, saya langsung menyantap pecel di hadapan saya. Sayurnya yang terdiri dari bayam, kacang panjang, tauge, kubis, timun, dan kenikir ini terasa sangat menyegarkan. Bumbu kacangnya yang pedas dan beraroma daun jeruk purut menambah sensasi kesegaran dari seporsi pecel ini. Tak lupa peyek ikan terinya yang gurih dan crispy membuat menu ini semakin identik dengan apa yang saya bayangkan tentang menu pecel Madiun. Kesegarannya, rasa pedasnya, kemantapannya, semua seolah tersaji dalam menu racikan Bu Yanti ini. Tak lupa tahu bacemnya yang manis memberi kekayaan rasa tersendiri untuk menu yang terbilang cukup menggugah selera ini. Suap demi suap terleati dengan cepat, dan berakhir dengan rasa kenyang dan puas.

Mungkin memang pada dasarnya saya jarang sekali menginjakkan kaki di kawasan Maguwoharjo sehingga saya tak banyak mengetahui keberadaan tempat-tempat makan lezat di sekitar sini. Kini, setelah saya cukup mengetahuinya, bisa jadi saya akan mencoba menjelajahinya kembali di lain waktu.

 

Pecel Madiun Bu Yanti

Jl. Raya Tajem, Maguwoharjo

07.00 – 21.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menikmati Kelezatan dan Kesegaran Pecel Racikan Bu Yanti Maguwoharjo

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Pecel Bu Yanti

Alamat :Jl. Raya Tajem, Maguwoharjo



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 10.000,-

Jam Operasional : 07.00 – 21.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Madiun, Pecel, Pecel Madiun


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0735 second.