Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Menikmati Keriuhan Khas Mahasiswa di Warung Tubruk

Menikmati Keriuhan Khas Mahasiswa di Warung Tubruk Jogja

Sebuah gerai berukuran besar dengan desain yang menarik perhatian hadir di ramainya ruas Jl. Kaliurang KM. 4, Jogja. Gerai bernama Warung Tubruk ini tidak saja menarik perhatian secara ukuran dan desain namun juga jumlah pengunjung yang terlihat dari padatnya parkiran di depan gerai ini.

Gerai ini terbilang baru, dan dengan cepat berhasil menarik perhatian banyak orang, khususnya mahasiswa. Saya sendiri tidak mengetahui apa sebenarnya warung ini, dan menu seperti apa yang ditawarkannya. Di baliho yang terpajang di depan gerai ini tertulis beberapa jenis makanan seperti mie, roti, teh, dan kopi. Sesederhana itu saja. Saya pribadi cukup penasaran namun cukup yakin jika suasana di dalamnya akan cukup riuh oleh mahasiswa. Setelah menunda beberapa kali akhirnya saya pun mengunjungi gerai ini bersama seorang teman yang kebetulan juga ingin mencoba mengunjunginya. Kami berdua pun berkendara menuju gerai ini. Meski tampak sangat ramai, kami pun memberanikan diri untuk tetap masuk ke dalam.

Tepat seperti dugaan saya. Keriuhan khas mahasiswa mendominasi di setiap ruangnya. Suara riuh ini memantul ke setiap sudut ruang, tanpa terkecuali. Kumpulan mahasiswa yang sedang belajar, nongkrong, hingga merayakan ulang tahun ada di dalam gerai ini. Saya pun duduk di satu-satunya meja yang tersisa. Setelah berhasil membaca buku menu yang rumit dan sedikit menjengkelkan, akhirnya saya pun memesan satu Creamy Mango, Lime G Squash, Banana Matcha, dan Roti Rendang. Saya pun mencicipi menu satu per satu dimulai dari Creamy Mango yang memadukan rasa jus mangga yang creamy dengan potongan buah mangga segar. Rasanya manis, dank has buah mangga. Berikutnya Lime G Squash yang merupakan jeruk nipis dengan soda dan gula jahe. Perpaduan yang menyegarkan dan cukup menggigit. Banana Matcha bisa dibilang menu yang sedikit unik karena memadukan jus pisang dengan campuran matcha. Perpaduan ini awalnya terassa janggal namun memiliki rasa yang unik dan cukup segar. Kombinasi rasa yang saling mengisi dan tak mendominasi. Terakhir adalah roti rendang, roti lapis berisi daging berbumbu rendang yang gurih dan pedas. Cukup lumayanlah untuk mengganjal perut.

Dari pengalaman rasa yang saya alami, sebenarnya warung ini tak banyak menawarkan rasa, serta tak terlalu berfokus pada kualitas rasa. Hal yang menarik perhatian para mahasiswa ini rupanya adalah ruang, dan harga. Ruanga dalam artian tempat yang cukup luas dengan suasana yang memungkinkan mereka melakukan apa saja, yang didukung dengan menu-menu harga murah. Dua hal inilah yang menarik perhatian mereka.

 

Warung Tubruk

Jl. Kaliurang KM. 4, Jogja

12.00 – 03.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menikmati Keriuhan Khas Mahasiswa di Warung Tubruk

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Warung Tubruk

Alamat :Jl. Kaliurang KM. 4, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 20.000,-

Jam Operasional : 12.00 – 03.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Mie, Kopi, Roti


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0703 second.