Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Menjelajah Galeria Mal #5: Fruitzee dan Twister Chips, Harta Karun di dalam Subha Food Court

Menjelajah Galeria Mal #5: Fruitzee dan Twister Chips, Harta Karun di dalam Subha Food Court Jogja

Penjelajahan saya di dalam Galeria Mal diakhiri dengan mampir ke Subha Food Court yang terletak di lantai 3. Yup, rasanya belum lengkap menjelajahi sebuah mal tanpa mencoba ke food court-nya. Setelah berputar-putar, akhirnya saya putuskan untuk berhenti di dua gerai, yaitu Fruitzee dan Twister Chips.

Dua gerai ini saya anggap cukup unik dan menarik dibandingkan gerai-gerai lain yang ada di Subha Food Court. Keduanya sama-sama tidak menyajikan menu besar. Bisa dibilang Fruitzee menyajikan dessert (hidangan penutup) sedangkan Twister Chios menghidangkan appetizer atau snack. Fruitzee, gerai yang menjajakan es potong bergaya Singapura ini sedang naik daun, dan saya pun memutuskan untuk mencoba dua menu es sekaligus, yaitu rasa sweet corn dan blueberry butterscotch. Masing-masing dibandroll seharga Rp. 10.000 per porsi.

Es potong yang berbentuk kotak ini disajikan bersama roti tawar dengan corak pelangi yang memikat. Saya mencicipi yang rassa blueberry terlebih dahulu. Rasanya mirip dengan perpaduan blueberry dan yoghurt. Lezat dan menyegarkan. Kesegaran rasa blueberry dan rasa segar esnya memberi sensasi segar yang berlipat. Menu yang lebih unik adalah es rasa jagung manisnya. Hmmm, aroma wangi yang terasa ketika menyantap menu ini membuat es ini terasa sangat unik dan lezat. Benar-benar pilihan rasa yang tak terduga dan memuaskan.

Selesai menyantap menu Fruitzee, saya pun beralih ke menu Twister Chips. Di gerai ini, saya memesan satu Twister Chips dan Crispy Tofu Ball. Saya cukup takjub dengan menu Twister Chips tersebut. Kentang tipis yang disajikan dengan tusukan di tengahnya ini terasa begitu unik. Lezat dan sangat crispy. Disajikan dengan rasa balado, memberi sensasi pedas menggigit. Bisa dibilang ini cara baru menikmati menu olahan kentang. Dijamin istimewa.

Dengan berakhirnya santap siang saya tersebut, saya pun menyudahi penjelajahan Galeria Mal dengan perasaan yang sangat puas. Berbagai menu lezat dan penuh kejutan bisa dibilang sudah saya alami di mal tersbut.

 

Subha Foodcourt

Galeria Mal, Lt. 3, Jogja

10.00 – 21.00 WIB

 

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menjelajah Galeria Mal #5: Fruitzee dan Twister Chips, Harta Karun di dalam Subha Food Court

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Galeria Mal, Lt. 3, Jogja






Jam Operasional : 10.00 – 21.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Food court, Es Krim, Es Krim Potong, Kentang


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0574 second.