Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Santai Sejenak di Kafe Hotel Adisthana

Santai Sejenak di Kafe Hotel Adisthana Jogja

Beberapa waktu yang lalu, seorang teman dari luar kota Jogja memutuskan untuk datang ke Jogja dengan tujuan berwisata. Tujuan yang memang sangat umum mengingat posisi kota Jogja dikenal sebagai kota pariwisata. Ia memutuskan untuk menginap di salah satu area padat turis, yaitu area Prawirotaman, Jogja.

Kami berkirim kabar, dan pada suatu malam kami memutuskan untuk bertemu. Karena malam tersebut malam terakhirnya, dan ia masih harus melakukan packing untuk pulang ke kotanya dengan penerbangan paling pagi pada esok pagi, kami pun memutuskan bertemu di hotelnya yang bernama Hotel Adisthana. Di sisi atas bagian belakang hotel ini baru saja dibuka sebuah kafe-resto yang merupakan kesatuan dari hotel ini. Di tempat itulah kami bertemu dan sedikit melepaskan perasaan rindu setelah hampir dua tahun tak pernah berjumpa. Suasana kafe ini cukup nyaman dan sedikit terselip dari keramaian jalanan. Jam operasionalnya yang 24 jam non-stop membuat gerai ini kerap dijadikan jujugan beberapa teman saya yang kebetulan berlokasi area selatan kota Jogja.

Panasnya Jogja akhir-akhir ini membuat kami memutuskan untuk menghindari memesan menu-menu panas. Satu gelas smoothies Semangka, dan satu vanilla milkshake menjadi pesanan kami malam itu. Untuk lebih mempertegas rasa panas yang telah saya hadapi sejak pagi, saya pun memesan segelas es the sebagai tambahan menu. Untuk makanannya, saya memesan seporsi Tuna Sandwich dan seporsi Grilled Banana Caramel. Semua menu ini kami pesan sebagai teman mengobrol, dan bersantai malam itu. Minuman-minuman creamy namun dingin ini berhasil mengembalikan kesegaran yang sudah hilang sedari sore mengingat aktivitas harian yang benar-benar menghabiskan energi. Sedangkan dua camilan yang kami pesan, baik yang manis maupun yang gurih berhasil menghalau rasa lapar yang terkadang mampir pada jam-jam tanggung menjelang tengah malam.

Kami tenggelam dalam obrolan yang menyenangkan. Tanpa terasa waktu telah melewati batas, dan hari telah berganti. Saya pun pamit undur diri meski masih ingin melanjutkannya. Saya kembali ke jalan, memacu motor saya untuk pulang, dan teman saya pun kembali ke kamar, sedikit packing sebelum penerbangan pagi yang untuknya melelahkan tersebut.

 

Kafe Hotel Adisthana

Jl. Prawirotaman II, Jogja

24 Jam

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Santai Sejenak di Kafe Hotel Adisthana

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Adisthana Cafe

Alamat :Jl. Prawirotaman II, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-

Jam Operasional : 24 Jam

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Kopi, Coffee, Nongkrong


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0563 second.