Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Seumpama Coffee

Seumpama Coffee Jogja

Bisa dibilang saya datang tidak di waktu yang tepat sehingga saya tak berhasil mendapatkan tangkapan yang tepat mengenai gerai kopi bernama Seumpama  yang berlokasi di Jl. Degolan, Krawitan, Ngaglik, Jogja ini. Saya datang pukul 12.00 WIB, di saat ketika virus Corona sedang mewabah. Saya masuk ke gerainya yang berukuran cukup lapang dan dominasi warna semen serta kayu ini dalam kondisi yang tidak kondusif. Meski tidak dalam kondisi yang seharusnya karena sebagian furniture ditata tidak seperti setting semestinya namun saya bisa membayangkan atas gerai ini, yang sebenarnya tak berbeda jauh dengan gerai-gerai kopi serupa, yang mengedepankan suasana industrialis-minimalis, yang memadukan warna natural semen dan kayu. Sisi bagian bar, tampak ornament tegel kunci menghiasi, dan memberi sentuhan warna yang soft.

Hari itu, gerai Seumpama hanya melayani menu take-away, sebagai bagian dari kebijakan mereka dalam menghadapi virus Corona ini. Saya menuruti, dan memesan beberapa menu sekaligus, sekalian membawakan pesanan dari dua teman di kantor. Saya memesan segelas Kalya, Cappuccino, Latte, manual brew, dan seporsi potato wedges. Setelah memesan, saya bergegas kembali ke lokasi kerja untun mencicipi menu-menu minuman ini dua teman kantor. Menu Kalya adalah menu yang sangat pas untuk diminum di hari yang terik ini. Menu es kopi susu bercita-rasa Mexico yang sedikit berempah ini terasa menyegarkan dan memikat di saat yang sama. Meski menu kopi susu namun tidak seperti kopi susu biasanya yang lebih dominan rasa susunya, es kopi susu ini masih didominasi rasa mantap dari kopinya. Menu latte dan cappuccino-nya memiliki perbedaan rasa yang tipis, dimana cappuccino memiliki komposisi rasa yang lebih cenderung ke kopi jika dibandingkan dengan latte-nya. Untuk manual brew-nya saya memilih biji kopi west java frinsa red honey, yang disajikan dengan teknik penyajian Kalita. Cita rasanya memadukan rasa floral dan fruity, yang membuatnya memilikirasa yang aromatik dan berlapis. Cukup mantap, memikat, namun cukup lite disaat yang sama.

Sejujurnya, secara ruang saya bisa membayangkan jika gerai kopi ini beroperasi dengan normal akan menghadirkan suasana yang nyaman, khususnya ketika mencari gerai kopi di area utara kota Jogja. Sedangkan untuk rasa dan harga, gerai kopi ini cukup bisa diandalkan dan perlu untuk dicoba.

 

Seumpama

Jl. Degolan, Krawitan, Ngaglik, Jogja

10.00 – 00.00 WIB

 

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Seumpama Coffee

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Seumpama Coffee

Alamat :Jl. Degolan, Krawitan, Ngaglik, Jogja





Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-

Jam Operasional : 10.00 – 00.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Kopi, Coffee Shop, Nongkrong


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0529 second.