Toastca, Aneka Sajian Roti Cantik dengan Berbagai Topping
Saat saya pertama kali mendengar nama Toastca adalah ketika seorang teman saya yang sedang hamil merasa ngidam untuk menyantap menu di gerai tersebut. Dia pun sebelumnya tak pernah mencicipinya. Ia merasa menginginkannya setelah adiknya yang masih duduk di bangku kuliah selalu menceritakan tempat tersebut kepadanya. Saya juga tidak tahu bagaimana saya kemudian terjebak harus mengantarkannya ke gerai tersebut. Saya, pasangan saya, dan teman saya yang hamil tersebut akhirnya mengunjungi gerai tersebut untuk memuaskan rasa ngidam-nya. Setelah membaca menu yang ditawarkan, gerai ini rupanya menawarkan menu sederhana namun dengan penyajian yang cantik. Kami pun memesan tiga roti sekaligus, yaitu Snow White, Carneto Dicaprio, dan Choco Caviar. Hanya dengan mengeluarkan uang Rp. 27.000, kami bisa mendapatkan ketiga menu tersebut. Elain harganya yang cukup murah, lokasinya yang berada di Pogung Kidul (sisi timur Jembatan Baru UGM) membuatnya berada di jantung pemukiman mahasiswa. Tak mengherankan jika gerai ini sangat digemari oleh mahasiswa. Kami membuka santapan kami dengan menu Snow White. Kue yang disajikan oleh Toastca ini sebenarnya adalah roti tawar berbentuk bulat yang kemudian diberi topping. Untuk menu pertama ini, topping-nya adalah gula halus. Sangat sederhana namun saya menyukainya justru karena kesederhanaannya. Lanjut, Corneto Dicaprio menjadi santapan kami. Menu ini pun juga terbilang sederhana karena roti tawar ini disajikan dengan topping cornet sapi yang cukup banyak. Secara rasa, menu kedua ini menawarkan rasa gurih yang sederhana dan friendly untuk disantap karena hampr semua orang pasti suka dengan rasa cornet. Terakhir menu yang kami nikmati adalah Choco Caviar. Dari ketiga menu yang kami pesan, bisa jadi menu ini adalah yang paling juara. Selain dilapisi selai coklat, roti ini juga ditaburi choco balls kecil yang menambah kemantapan rasa coklatnya dan memberi tekstur crunchy yang memikat. Satu hal yang saya sadari selepas mencicipi ketiga menu Toastca ini adalah bahwa menu-menu sederhana, dengan rasa yang aman ini berhasil disajikan oleh Toastca dengan penampilan yang sangat cantik. Tak heran jika kemudian menu ini berhasil memberikan pengalaman (visual) yang lebih, dan berhasil menarik perhatian dari banyak anak muda. Meski secara rasa menurut saya so-so namun yang terpenting ngidam yang dialami teman saya telah terpenuhi. Toastca Jl. Jembatan Baru UGM (Pogung Kidul dekat kampus teknik UGM), Jogja 11.00 – 22.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Toastca, Aneka Sajian Roti Cantik dengan Berbagai Topping
(Dito/DISKON.com)
Lokasi:
Nama Resto : Toastca
Alamat :Jl. Jembatan Baru UGM (Pogung Kidul dekat kampus teknik UGM), Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 10.000,-
Jam Operasional : 11.00 – 22.00 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |
Tags : Kuliner, Jogja, Roti, Roti Tawar, Cornete Dicaprio, Choco Caviar, Snow White
Komentari kuliner ini