Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Antrian Panjang Demi Kelezatan Seporsi Bakmi Goreng dan Teh Krampul di Warung Harjo Geno

Antrian Panjang Demi Kelezatan Seporsi Bakmi Goreng dan Teh Krampul di Warung Harjo Geno Jogja

Diantara ramainya Jl. Parangtritis, Jogja yang dihiasi rumah makan dan kafe, ada sebuah warung bakmi Jawa legendaris yang nyempil  di area pasar Prawirotaman yang gelap di malam hari. Saya sendiri mengetahui keberadaan warung bakmi ini beberapa minggu yang lalu, ketika saya tanpa sengaja melintas dan memperhatikan banyaknya kerumunan orang di Pasar Prawirotaman ketika malam.

Meski pada saat itu saya tidak memutuskan untuk berhenti namun bukan berarti saya tidak mencari tahu. Menurut cerita seorang teman, warung bakmi Jawa tersebut memang terkenal dan ramai didatangi pengunjung. Sekitar dua hari yang lalu, saya sengaja membiarkan perut saya kosong supaya saya bisa bersantap malam di warung bakmi Jawa Harjo Geno. Setibanya di lokasi, saya terbilang sedikit terlambat dan terpaksa harus mengantri di nomor 11. Saya pun rela harus menanti sepanjang itu demi seporsi menu bakmi yang konon legendaris itu. Selama penantian tersebut, saya menghabiskan waktu dengan menikmati segelas teh krampul. Teh ini sebenarnya memiliki konsep lemon tea namun alih-alih menggunakan irisan tipis jeruk, teh ini disajikan dengan potongan-potongan jeruk yang besar. Soal rasa, meski terdengar sama dengan lemon tea, teh ini memiliki karakter rasa jeruk serta kesegaran yang berbeda. Benar-benar unik dan wajib dicoba.


Setelah menanti sekitar 45 menit, akhirnya menu bakmi pesanan saya pun tiba juga. Aromanya yang menggugah saya membuat saya tak sabar untuk menunggu lebih lama lagi. Saya pun langsung menyantap menu ini. Menu bakmi yang saya pesan merupakan bakmi campur, yaitu memadukan bihun dan mi kuning. Rasanya begitu lezat. Teksturnya yang unik serta rasanya yang gurih dan manis membuat menu terasa begitu lezat. Sederhana namun berhasil menggugah selera. Ngga heran jika warung ini selalu dipadati pengunjung yang ketagihan dengan kelezatan bakminya.

Meski terletak di kompleks pasar yang gelap tak membuat.pengunjung mengurungkan niat mereka untuk bersantap di warung ini. Untuk saya, bertemunya saya dengan tempat-tempat seperti ini terasa seperti menemukan harta karun kuliner yang tak ternilai, Bakmi Harjo Geno mungkin bukan yang terlezat namun dengan segala.

 

Warung Bakmi Harjo Geno

Jl. Parangtritis (Kompleks Pasar Prawirotaman)

17.30 – 23.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Antrian Panjang Demi Kelezatan Seporsi Bakmi Goreng dan Teh Krampul di Warung Harjo Geno

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Jl. Parangtritis (Kompleks Pasar Prawirotaman)

17.30 – 23.00 WIB


Jam Operasional : 17.30 – 23.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Bakmi, Bakmi Jawa, Teh Krampul


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0725 second.