Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Kedai Kita, Cita Rasa Makassar di Tengah Kota Jogja

Kedai Kita, Cita Rasa Makassar di Tengah Kota Jogja Jogja

Sudah lama rasanya saya tak mencicipi menu-menu bercita rasa Makassar. Ketika rasa kangen untuk mencicipi menu-menu tersebut muncul, saya pun langsung melakukan pencarian, khususnya rumah makan yang sebelumnya belum pernah saya cicipi. Setelah pencarian saya lakukan, akhirnya saya bertemu dengan Kedai Kita.

Rumah makan yang terletak di kompleks Ruko Seturan Square,  Jl. Seturan Raya, Jogja ini secara khusus menyebutkan menu-menu Makassar sebagai salah satu andalannya. Namanya mungkin memang kedai namun bentuk dan suasananya lebih menyerupai resto. Setelah duduk di salh satu sofanya, saya pun memesan beberapa menu yang konon cukup identik dengan Makassar, yaitu Coto Makassar, Pisang Goreng Original, dan Nasi Goreng Merah. Untuk minumnya, saya memesan satu cangkir Kopi Toraja.

Saya mulai menyantap menu makan siang saya dari cotonya. Rasa gurih langsungterasa ketika saya menyeruput menu berkuah tersebut. Meski sedikit bersantan dan gurih, namun menu coto ini memiliki rasa yang menyegarkan. Apalagi setelah dipadukan dengan rasa jeruk nipis. Benar-benar lezat. Potongan daging sapi serta ketupatnya menjadikan menu ini semakin istimewa. Lanjut, saya menyantap nasi goreng merahnya. Menu ini konon cukup populer di Makassar. Rasanya gurih dan spicy. Berbeda dengan nasi goreng Jawa yang manis, dan sedikit nyemek, menu nasi goreng berwarna merah ini terasa gurih dan cenderung kering. Soal rasa, nasi goreng merah ini menawarkan cita rasa yang lezat dan unik.

Menutup santap siang kali itu, saya pun menyantap pisang goreng original yang disajikan bersama sambal. Rasa sambalnya benar-b enar mantap. Rasa pedas, gurih, serta wangi tersebut memberi sensasi kelezatan yang berlipat ketika disantap bersama dengan pisang goreng. Benar-benar menu yang luar biasa. Sedangkan untuk kopinya pun juga terbilang nendang. Untuk harga, rumah makan ini terbilang tak mahal. Untuk menu sebanyak yang saya pesan, saya hanya mengeluarkan uang sebesar Rp. 55.000 saja.

 

Kedai Kita

Kompleks Ruko Seturan Square,  Jl. Seturan Raya, Jogja

09.00 – 24.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Kedai Kita, Cita Rasa Makassar di Tengah Kota Jogja

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Kompleks Ruko Seturan Square, Jl. Seturan Raya, Jogja




Jam Operasional : 09.00 – 24.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Makassar, Nasi Goreng Merah, Coto, Pisang


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0845 second.