Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Kelezatan dalam Semangkuk Bakso Bom ala Mas Erwin

Kelezatan dalam Semangkuk Bakso Bom ala Mas Erwin Jogja

Seorang teman memperlihatkan pada saya sebuah foto di grup whatsapp miliknya. Foto tersebut adalah foto seporsi bakso yang sedang dibicarakan oleh ia dan teman-temannya. Saya sendiri tidak tahu sejak kapan ia begitu menyukai menu bakso, dan bahkan, kini ia punya grup makan bakso bareng setiap hari tertentu.

Saya melihat foto itu. Secara fotografi, memang foto tersebut diambil dengan baik, dan tentu saja berhasil membuat semangkuk bakso dalam foto tersebut tampak begitu menggiurkan. Saya menyetujui itu, dan sejujurnya cukup membuat saya penasaran. Teman saya pun mengajak saya untuk mengunjungi gerai bakso yang ternyata berada tak jauh dari lokasi kami berada saat itu. Berhubung perut kami lapar karena belum makan siang, kami pun langsung mengendarai motor kami menuju gerai Bakso Bom Mas Erwin yang berada di Jl. Timoho, 200 meter selatan rel kereta api. Bangunannya yang terbilang cukup besar membuat gerai bakso ini tak susah untuk ditemukan.

Kami pun masuk ke dalam gerai tersebut. Menu bakso yang ditawarkan terbilang cukup bervariasi, dan sepertinya mustahil untuk kami berdua memesan sebanyak yang ditawarkan. Kami pun memutuskan hanya memesan menu bakso yang menarik saja. Pilihan pun jatuh pada tiga menu bakso, yaitu bakso Bom Pedas, Bakso Selimut Tetangga, dan Bakso Bom Mangkok, Bakso Bom Pedas bisa dibilang yang paling standar. Di dalam bakso yang gurih, lembut, dengan cita rasa daging sapi yang segar ini terdapat irisan cabai yang menghadirkan sensasi pedas. Dijamin bikin keringat mengucur deh. Rasa dasar dari bakso ini memang terbukti lezat sehingga meski bakso ini hadir dalam bentuk yang standar, ia hadir dalam rasa yang lezat. Menu berikutnya yang saya cicipi adalah bakso bom mangkuk, yang sebenarnya adalah semacam bakso di dalam bakso. Bakso ini sangat cocok untuk disantap oleh orang yang gemar bakso, dan gemar menyantap menu-menu dalam ukuran porsi yang besar. Benar-benar mantap. Menu terakhir bisa dibilang yang paling unik karena bakso ini hadir dalam bentuk yang lonjong, dan dicampur dengan telur untuk menghadirkan tekstur lembut khas telur. Menu ini secara rasa terbilang lezat, dan secara bentuk terbilang unik.

Setelah selesai mencicipi semuanya, saya pun meminta ijin untuk melihat kembali foto yang diperlihatkan teman saya sebelumnya. Meski versi kenyataannya memang tak secantik foto yang saya lihat namun saya terpuaskan dengan kelezatan rasa dari bakso racikan Mas Erwin ini.

 

Bakso Bom Mas Erwin

Jl. Timoho (200 meter selatan rel kereta api), Jogja

10.00 – 21.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Kelezatan dalam Semangkuk Bakso Bom ala Mas Erwin

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Bakso Bom Mas Erwin

Alamat :Jl. Timoho (200 meter selatan rel kereta api), Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 22.000,-

Jam Operasional : 10.00 – 21.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Bakso, Bakso Bom


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0925 second.