Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Kelezatan dibalik Keunikan Menu Mie Ayam Goreng Racikan Pak Nono

Kelezatan dibalik Keunikan Menu Mie Ayam Goreng Racikan Pak Nono Jogja

Beberapa waktu yang lalu, saya mengunjungi sebuah warung yang terbilang unik, yaitu Mie Ayam Goreng Pak Nono. Kembali ke empat-lima tahun yang lalu, saya tidak pernah mendengar adanya menu mie ayam goreng. Jujur, pertama kali mendengar menu ini, saya sedikit bingung namun setelah beberapa kali mengunjungi gerai yang menyajikan menu seperti ini, akhirnya saya pun paham. Saya mengunjungi warung yang terletak di ruas Jl. Gayam, Jogja ini karena setiap kali melintas di ruas jalan ini, saya selalu melihat betapa ramainya warung ini. Setelah mengetahui jika warung ini menjajakan mie ayam goreng, salah satu menu yang bisa dibilang cukup saya gemari, akhirnya saya memutuskan untuk mampir sejenak untuk bersantap. Saya memesan seporsi mie ayam goreng bakso jumbo dengan harga kurang lebih Rp. 17.000 sebagai menu saya. Dengan cepat para pekerja di warung ini meracik pesanan saya, dan kurang lebih dalam waktu lima menit menu tersebut siap untuk disantap.Menu mie ayam goreng sebenarnya adalah inovasi dari menu mie ayam pada umumnya namun tidak disajikan dengan kuah. Meski tanpa kuah dan disebut goreng, mie ayam ini tetap terbilang sedikit basah atau nyemek. Secara rasa, menu mie ayam goreng racikan Pak Nono ini memang terbukti lezat. Rasa topping ayamnya yang manis dan terbilang gurih mantap ini berhasil memberi rasa pada menu ini. Selain itu, potongannya yang terbilang cukup besar dan banyak tentu saja menambah kelezatan menu ini. Tak lupa bakso berukuran jumbo menjadi lauk pendamping menu ini. Teksturnya yang lembut dan terbuat dari daging sapi segar membuatnya terasa begitu memikat. Sangat pas untuk disantap bersama menu mie ayam gorengnya. Selain rasanya yang menjanjikan, menu mie ayam goreng ini sepertinya cukup populer karena ukuran porsinya yang terbilang cukup besar. Bagaimanapun ukuran porsi kerap menjadi pertimbangan orang dalam memilih tempat makan. Untuk saya, rasa mie ayam goreng racikan Pak Nono ini terasa menjanjikan dan mampu memberikan gambaran menu mie ayam goreng yang mungkin masih cukup asing di benak beberapa orang. Kini, tak perlu jauh-jauh dan kesulitan untuk emncari seporsi mie ayam goreng yang lezat. Cukup ke Jl. Gayam, dan seporsi mie ayam goreng lezat racikan Pak Nono siap untuk memanjakan lidah. Mie Ayam Goreng Pak Nono Jl. Gayam, Jogja 10.00 – 20.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Kelezatan dibalik Keunikan Menu Mie Ayam Goreng Racikan Pak Nono

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Mie Ayam Goreng Pak Nono

Alamat :Jl. Gayam, Jogja


Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 15.000,-

Jam Operasional : 10.00 – 20.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Mie, Ayam, Mie Ayam, Mie Ayam Goreng, Bakso


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0750 second.