Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Kopi Kamu, Kemewahan yang Terselip di Area Kota Gede

Kopi Kamu, Kemewahan yang Terselip di Area Kota Gede Jogja

Beberapa waktu yang lalu, saya melihat sebuah unggahan teman saya yang bekerja di Jogja Design Week 2018. Acara ini kebetulan digelar di area Kotagede, Jogja, yang cukup terkenal karena sejarah dan bangunan-bangunan tuanya. Tertarik dengan unggahan teman saya tersebut, saya pun memutuskan untuk mendatangi acara tersebut.

Saya pun janjian dengan teman saya yang bekerja di perhelatan itu. Kami bertemu di sebuah rumah cantik nan megak yang konon dimiliki oleh saudagar kaya pada masanya. Rumah ini disebut dengan Rumah Kalang, rumah dari kaum Kalang yang merupakan saudagar-saudagar kaya raya. Kami menyisir tiap ruang, dan mengagumi setiap detil dari bangunan dan benda-benda antik yang ada di dalamnya. Perjalanan kami lanjutkan menuju Jl. Mondorakan, Kotagede, tempat dimana terdapat salah satu bangunan yang digunakan sebagai situs perhelatan ini. Setelah menyusuri bangunan kedua tersebut, teman saya pun mengajak saya untuk duduk-duduk ngopi sebentar di sebuah gerai kopi bernama Kopi Kamu, yang kebetulan tadi kali lewati. Saya pun menyetujui ajakannya. Itung-itung mumpung berada di area ini, saya ingin sekalin eksplorasi pikir saya.

Kami masuk melalu parkiran motor. Dari area parkirannya saja, sudah terasa kemewahan dari bangunan ini. Begitu masuk semakin ke dalam, deretan barang antik yang berupa patung, meja, kursi, lampu, dan sebagainya berderet rapi di dalam sebuah ruang yang terang benderang akibat beberapa chandelier yang tergantung. Teman saya pun mempersilakan saya untuk duduk dan memesan. Kami memesan segelas latte, segelas Long Black, dan segelas Ice Chocolate. Tak lupa kami juga memesan seporsi Fried Mushroom dan French Fries. Kami memilih untuk menikmatinya di sebuah meja yang mengingatkan saya pada ruang tamu seorang jutawan yang kerap saya lihat di sinetron, lengkap dengan chandelier yang menggantung rendah tepat diatas meja kayu tersebut. Suasana yang dihadirkan pun tanpa terasa membuat kami merasa berada di sebuah ruang tamu, dan hal ini tentunya mempengaruhi cara duduk maupun bersikap kami yang seolah lupa bahwa ini adalah sebuah gerai kopi.

Tak ada yang istimewa dari makanan maupun minumannya. Semua standar sesuai yang saya bayangkan. Hal yang menarik dari gerai ini adalah pengalaman dan kejutannya. Seperti betapa terkejutnya saya melihat rumah tradisional Thailand, di tengah bangunan-bangunan klasik khas Kotagede.

 

Kopi Kamu

Jl. Mondorakan, Kotagede, Jogja

11.00 – 21.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Kopi Kamu, Kemewahan yang Terselip di Area Kota Gede

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Kopi Kamu

Alamat :Jl. Mondorakan, Kotagede, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-

Jam Operasional : 11.00 – 21.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Kopi, Coffee, Nongkrong, Es kopi susu, single origin


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0758 second.