Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Menikmati Cita Rasa Khas Melayu di Kampong Melayu

Menikmati Cita Rasa Khas Melayu di Kampong Melayu Jogja

Sebuah pusat perbelanjaan baru kembali dibuka di kota Jogja. Berbeda dengan kebanyakan pusat perbelanjaan yang berlokasi di pusat kota, Sleman City Hall hadir di pinggiran kota Jogja, tepatnya di Jl. Magelang KM. 9, Jogja. Karena tergoda oleh ajakan kakak saya, saya pun mengunjungi pusat perbelanjaan yang baru dibuka tak lebih dari sebulan yang lalu.

Sebelum memasuki gedungnya, suasana berantakan yang memperlihatkan ketidak-siapan pusat perbelanjaan ini dalam melayani pengunjung. Ketika masuk, hanya beberapa gerai saja yang tampak sudah siap dan cukup nyaman dikunjungi. Hal ini menjadi sedikit rumit ketika kami harus mencari tempat makan siang di dalam gedung ini. Sebagian belum beroperasi, dan sebagian lainnya masih tampak sedikit berantakan. Kami pun akhirnya memutuskan untuk mengunjungi sebuah resto bernama Kampong Melayu, yang secara penampilan telah terlihat siap dan cukup nyaman untuk didatangi. Kami pun memilih untuk duduk di bagian sofa yang terlihat nyaman sembari memilih menu santap siang kali ini.

Menu-menu bercitarasa Melayu yang ditawarkan terlihat cukup menjanjikan dan menggoda. Kami pun memutuskan untuk memesan seporsi Nasi Ayam Geprek Telur Asin, Nasi Uduk Ayam Percik, dan Nasi Bakar Ayam Balado. Menu pertama, nasi ayam geprek telur asin memang terbilang umum dan cukup banyak dijajakan. Meski begitu, potongan ayamnya yang lembut, balutan saus telur asin yang gurih, serta tambahan telur rebus pedas-manisnya terasa memikat. Kesederhanaan rasa yang ditawarkan rupanya justru terasa akrab di lidah. Hal ini serupa dengan menu Nasi uduknya yang mantap, yang disajikan bersama ayam percik. Ayam yang dipotong-potong dan dibalut saus rendang ini terasa mantap dan sedikit spicy. Tak lupa, kelengkapan menu nasi uduk seperti acar, telur rebus manis-pedas, sambal teri, dan sambalnya menambah kekayaan rasa pada menu ini. Lezat, sederhana, dan mengenyangkan. Menu terakhir, saya nasi bakar ayam balado yang disajikan dalam wadah menyerupai hot pot. Secara rasa, nasi bakar ini terbilang cukup menggugah selera karena memadukan aroma daun pisang yang terbakar, aroma kemangi yang langsung tercium ketika daun pembungkusnya dibuka, serta pedasnya potongan-potongan ayam yang terselip di dalam nasi panas ini.

Yup, ketiga menu ini memuaskan saya. Ketiganya benar-benar menggugah selera. Selain itu, menu-menu lezat ini dapat dipesan dengan harga yang cukup terjangkau serta berada dalam sebuah gerai yang terbilang nyaman. Overall, bersantap di Kampong Melayu adalah satu dari sedikit hal yang menarik untuk dilakukan di dalam pusat perbelanjaan ini.

 

Kampong Melayu

Sleman City Hall, Jogja

10.00 – 21.30 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Menikmati Cita Rasa Khas Melayu di Kampong Melayu

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Kampong Melayu

Alamat :Sleman City Hall, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 35.000,-

Jam Operasional : 10.00 – 21.30 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Melayu, Nasi Bakar, Nasi Uduk, Nasi, Ayam Balado, Ayam Percik, Ayam Geprek


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0707 second.