Sajian Suku Lezat dan Bersahabat ala Raacha Suki
Dulu, ketika saya masih duduk di bangku sekolah dasar, keluarga saya sesekali membawa saya beserta kakak-kakak saya ke sebuah restoran Jepang. Di restoran ini, kami bisa memasak langsung di meja kami, dan pengalaman ini cukup membuat saya terkesan dan menggemari konsep memasak langsung di meja. Restoran ini telah tutup, dan kami tak lagi sering mencari tempat makan dengan konsep seperti ini.
Beberapa waktu yang lalu, saya dan salah seorang kakak saya mengunjungi Ambarrukmo Plaza, Jogja. Selain untuk berbelanja, kami mengunjungi pusat perbelanjaan ini dengan tujuan makan siang di luar. Nyaris semua gerai makan di pusat perbelanjaan ini telah kami coba, dan hanya menyisakan satu-dua gerai saja yang belum kami cicipi. Satu diantara sedikit sekali gerai yang belum kami coba tersebut adalah Raacha Suki. Sejujurnya menu suki bukanlah menu favorit saya namun karena suara mayoritas memilih gerai tersebut, saya pun menuruti. Deretan lauk-lauk yang dapat dipilih tersaji di kulkas terbuka yang berada di sisi kanan jalan masuk gerai ini. Saya pun mencoba mencari sesuatu yang sekiranya saya gemari. Ketika melihat lauk-lauk tersebut, saya pun baru menyadari jika yang ditawarkan bukan hanya menu suki namun juga grill, yang berarti saya dapat memanggang seperti yang saya lakukan ketika saya masih kecil.
Saya pun mengambil beberapa lauk seperti wagyu slice, sirloin slice, Paket Raacha II, Prawn Siomay, dan Salmon Ball. Paket Raacha II adalah paket suki yang terdiri dari beberapa jenis sayur, jamur enoki, soft tofu, tahu kulit, fishball, dan beberapa isian lainnya. Menu ini dimasak bersama kuah yang telah disediakan di meja. Kuah tersebut terdiri dari tiga rasa, yaitu original, tomyum, Raacha spesial. Tiap kuah menghadirkan sensasi yang berbeda. Kuah original mengedepankan rasa gurih, segar, dan tak pedas. Jenis kuah ini sangat cocok untuk pengunjung yang tak suka dengan rasa pedas. Sedangkan Tomyum memadukan rasa pedas-asam khas Thailand yang memikat. Terakhir, Raacha spesial diperuntukan para pengunjung yang menggemari rasa pedas dan gurih. Untuk saya, Raacha Spesial memang menjadi favorit saya karena perpaduan rasa pedasnya sangat pas dengan sayur-mayurnya yang segar. Di meja tersebut juga disediakan alat untuk memanggang daging, dan daging wagyunya terbukti lembut dan memanjakan lidah. Untuk sausnya, gerai ini menyediakan bumbu garlic yang gurih, semacam bumbu kecap, dan bumbu kacang yang gurih. Sama seperti kuahnya, ketiga bumbu ini mengadirkan rasa yang sama lezatnya. Berhubung saya menyukai rasa daging yang asli, saya lebih menikmati saus garlic-nya yang sederhana namun mantap.
Pengalaman memasak di meja ini mengingatkan saya maupun kakak saya pada pengalaman masa kecil kami. Meski berbeda baik secara menu maupun suasana namun makan siang kali ini terasa sedikit nostalgis. Kami pun tak lupa mengambil foto dan video ketika kami memasak dan langsung membagikannya ke keluarga kami.
Raacha Suki
Ambarrukmo Plaza, Jogja
10.00 – 21.30 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Sajian Suku Lezat dan Bersahabat ala Raacha Suki
(Dito/DISKON.com)
Lokasi:
Nama Resto : Raacha Suki
Alamat :Ambarrukmo Plaza, Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 20.000,-
Jam Operasional : 10.00 – 21.30 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |
Tags : Kuliner, Jogja, Suki, Wagyu
Komentari kuliner ini