Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Suket Resto, Menu Sehat dengan Penampilan dan Rasa yang Memikat

Suket Resto, Menu Sehat dengan Penampilan dan Rasa yang Memikat Jogja

Menu-menu sehat memang sudah naik daun sejak beberapa tahun belakangan ini. Hari ini, tawaran menu sehat tidak lagi sebatas menu vegetarian atau organic saja namun sudah ada metode penyajian makanan yang terkini dan sedang populer, yaitu raw food atau tidak dimasak. Salah satu tempat yang mengedepankan hal ini adalah Suket Resto yang terletak di Condong Catur, Jogja.

Saya pertama kali mendengar keberadaan resto ini dari seorang teman yang kebetulan berprofesi sebagai instruktur yoga dan menjalani gaya hidup vegetarian sejak 15 tahun yang lalu. Tertarik dengan penjelasan teman saya tersebut, saya pun memutuskan untuk mengunjunginya dan mencicipi sendiri seperti apa rasa menu raw food  yang ditawarkan resto ini. Akhirnya saya memesan satu porsi energy ball, tempe teriyaki, dan green tea cake. Tiga menu seharga Rp. 100.000 ini siap menjadi santapan saya siang ini. Meski sebelumnya saya belum pernah menyantap meni raw food namun saya merasa excited dengan pengalaman baru ini.

Saya menyantap satu-satunya menu gurih yang saya pesan siang itu, yaitu tempe teriyaki. Sebenarnya menu ini sesederhana tempe yang disajikan dengan aneka sayur-mayur, dan menggunakan dressing saus teriyaki. Untuk saya, yang membuat menu ini menarik adalah saladnya yang menyegarkan dan juicy. Kesegarannya menjadi penyeimbang dari rasa manis-gurih saus teriyaki. Tempenya yang di-grilled sedikit beraroma terbakar, yang justrumembuat menu ini semakin juara. Berikutnya, energy ball menjadi santapan saya. Energy ball ini adalah bulatan-bulatan manis yang terbuat dari perpaduan kelapa maupun almond mentah. Secara rasa, Rasanya manis, bahkan ada yang bersalut coklat maupun greentea, Menu terakhir namun ngga kalah lezat adalah Green Tea Cake. Menu ini sedikit berbeda dari menu serupa pada umumnya karena selain menu ini sengaja tidak dimasak, menu ini memiliki rasa asam yang memikat namun asing. Cukup susah mengidentifikasinya dibalik keunikan rasa ini.

Secara rasa, menu-menu yang ditawarkan oleh resto ini memang asing namun lezat. Meski tanpa pengolahan atau raw food namun masih cukup friendly untuk disantap orang yang tidak terbiasa. Sensasi baru dalam bersantap menu-menu yang terdengar familiar.

 

Suket Resto

Jl. Cempaka Baru, Condong Catur , Jogja

10.00 – 22.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Suket Resto, Menu Sehat dengan Penampilan dan Rasa yang Memikat

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Alamat :Jl. Cempaka Baru, Condong Catur , Jogja



Jam Operasional : 10.00 – 22.00 WIB

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Vegan, Raw Food


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0712 second.