Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Martabak Gue, Puncak Kelezatan Martabak Kekinian

Martabak Gue, Puncak Kelezatan Martabak Kekinian Jogja

Martabak kekinian mungkin memang sudah tidak terlalu happening lagi namun memang masih cukup banyak gerai-gerai martabak kekinian ini masih bertahan. Bahkan ada beberapa gerai martabak kekinian yang berasal dari luar Jogja pun tetap berani membuka gerai di Jogja, salah satunya adalah Martabak Gue.

Jika ditilik dari namanya, gerai ini mestinya berasal dari area Ibukota atau Jakarta. Secara penamaan, gerai ini sebenarnya tidak terlalu menarik namun karena kebetulan saya butuh camilan untuk menyambut beberapa teman yang kebetulan akan berkunjung ke rumah saya, saya pun mencobanya. Gerainya yang berlokasi di Jl. Kaliurang KM. 7.5, Jogja ini terbilang tidak mungil, dan justru menyerupai kafe. Saya pun mulai melihat satu per satu menu yang ditawarkan oleh gerai ini. Meskipun secara umum rasa yang ditawarkan terbilang mirip-mirip dengan gerai serupa lainnya namun ada satu-dua rasa yang berbeda, baik martabak yang gurih maupun yang manis. Dua diantara rasa yang berbeda tersebut adalah Salmon Mentai, dan Banana Jam.

Salmon Mentai ini adalah martabak gurih yang memadukan salmon, mozzarella, telur, dan dynamite sauce. Rasa yang ditawarkan dari menu ini memang beda. Rasa gurih nan unik dari ikan salmonnya benar-benar menghadirkan cita rasa yang istimewa dan berbeda. Ada sentuhan yang berkelas dalam perpaduan rasa salmon dan mozzarella ini. Saus dinamitnya sendiri memberi sensasi pedas yang pas di lidah. Tak terlalu mendominasi namun memperkaya cita rasa martabak gurih ini. Rasa ini memang belum pernah saya jumpai di gerai martabak kekinian lainnya. Begitu pula rasa Banana Jam. Menu martabak manis pesanan saya ini sebenarnya customized atau diracik sesuai selera saya. Menu ini sendiri adalah menu martabak double cheese yang disajikan dengan topping tambahan berupa selai pisang. Tawaran rasa selai pisang ini sebelumnya tidak pernah saya temui. Perpaduan rasa selai pisang yang manis, lembut, dan cukup wangi dengan kejunya yang gurih ini benar-benar memanjakan lidah. Benar-benar juara. Kedua menu yang ditawarkan oleh gerai Martabak Gue ini memang tak terkalahkan. Puncak kelezatan dari menu-menu martabak kekinian.

Setelah cukup lama tidak menemukan yang semacam ini di dunia per-martabak-an, akhirnya Martabak Gue berhasil membuat saya terlepas dari kebosanan rasa yang didominasi rasa “selai-selai populer supermarket mancanegara”. Jangan ngaku sebagai pecinta menu martabak jika belum mencicipi menu martabak racikan gerai Martabak Gue.

 

Martabak Gue

Jl. Kaliurang KM. 7.5, Jogja

17.00 – 23.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Martabak Gue, Puncak Kelezatan Martabak Kekinian

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Martabak Gue

Alamat :Jl. Kaliurang KM. 7.5, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 35.000,-

Jam Operasional : 17.00 – 23.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Martabak, Martabak Gurih, Martabak Manis


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0642 second.