Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Cafe

Membuka Hari dengan Secangkir Kopi ala Kopilot

Membuka Hari dengan Secangkir Kopi ala Kopilot Jogja

Meski dulu sempat ada trend ngopi pagi di berbagai gerai kopi di Jogja, trend ini tampaknya sudah meredup. Hanya tersisa beberapa gerai saja yang masih mempertahankan kultur ngopi pagi ini. Sebagian besar mulai membuka gerainya menjelang siang, atau bahkan menjelang sore.

Salah satu gerai yang masih membuka pintunya sejak pagi adalah Kopilot yang berlokasi di Jl. STM Pembangunan, Mrican, Jogja. Pertemuan saya dengan gerai ini bermula dari seorang teman yang gemar ngopi pagi, dan entah kenapa mengajak saya untuk berpetualang mencari gerai kopi di pagi hari sebelum berangkat ngantor. Entah apa yang ada di kepala saya, saya pun nurut-nurut aja. Saat itulah ia mengajak saya ke Kopilot. Gerainya mungil, dengan nuansa kayu yang kecoklatan. Tampak nyaman dan cukup membuat tenang karena lokasinya di dekat kampus Sanata Dharma yang terkenal rindang. Meski pagi hari, situasi gerai ini sudah cukup ramai. Beberapa mahasiswa yang sedang menanti datangnya jam masuk kuliah tampak duduk di dalam gerai ini. Mungkin beberapa dari mereka sedang mengejar untuk menyelesaikan tugas kampus yang tertunda.

Kami pun memesan dua cangkir kopi, dan satu cookies untuk mengganjal perut sekaligus menemani ngopi pagi ini. Satu cangkir Red Eye, dan satu Flat White menjadi pilihan kopi kami pagi itu. Saya sendiri sebelumnya tak pernah memesan Red Eye, dan ketika di-Google, menu ini terdengar sangat kuat karena memadukan espresso dengan coffee drip. Ketika dicicipi, memang rasanya terbukti mantap. Ada karakter pahit khas espresso namun juga terdapat aroma wangi dan mantap yang biasa keluar ketika kopi diracik dengan coffee drip. Menurut saya komposisi ini terasa pas, khususnya untuk diminum di pagi hari agar otak cepat bekerja. Menu berikutnya adalah Flat White, yang terdiri dari kopi, susu, dan microfoam. Bukan foam. Perbedaan ini menghadirkan karakter yang lebih lembut pada menu ini, tanpa mengurangi kemantapan kopinya. Komposisi yang seimbang tanpa harus mengurangi kekuatan dari masing-masing elemennya. Terakhir, cookies-nya yang terbilang besar, lembut, dan manis menjadi penutup pagi yang singkat ini.

Semua menu habis dengan waktu yang relatif cepat. Cangkir-cangkir kopi tersebut telah memunculkan energi untuk memulai serangkaian kerjaan hari ini. Tanpa bersantai lebih lama, kami beranjak dan berangkat menuju kantor masing-masing.

 

Kopilot

Jl. STM Pembangunan, Mrican, Jogja

07.00 – 23.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Membuka Hari dengan Secangkir Kopi ala Kopilot

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Kopilot

Alamat :Jl. STM Pembangunan, Mrican, Jogja



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-

Jam Operasional : 07.00 – 23.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Kopi, Coffee, Nongkrong


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0712 second.