Rumah Makan Padang Upik, Puncak Kelezatan Menu Masakan Padang
Seorang teman bertanya apakah saya pernah ke Rumah Makan Padang UPIK yang baru saja membuka gerainya di kota Jogja. Jujur, saya belum pernah mendengar nama tersebut. Tak lama setelah saya menggelengkan kepala, ia pun melanjutkan cerita jika semua temannya yang pernah mengunjungi gerai tersebut di kota lain merasa bergembira karena gerai ini akhirnya hadir di kota Jogja.
Mendengar hal tersebut, saya pun mendadak merasa tertinggal. Saya benar-benar tak pernah tahu ataupun sekedar mendengar keberadaan rumah makan ini, dan kini rumah makan ini telah membuka gerainya di Jogja. Sebagai pecita menu-menu Padang, saya sedikit merasa gagal. Dengan penuh rasa kecewa pada diri sendiri yang bercampur dengan penasaran, saya pun mencari tahu sendiri via media sosial. Benar saja, gerai ini cukup banyak dibicarakan. Bahkan, beberapa teman saya pun sempat mengunggah foto-foto tentang keberadaan resto baru ini. Alih-alih menjawab rasa penasaran, penelusuran saya ini justru membuat kepala saya semakin dipenuhi rasa penasaran yang hanya bisa terselesaikan dengan mengunjungi langsung gerainya yang berlokasi di JL. Magelang KM. 5, Jogja ini. Tanpa ragu-ragu, saya pun mengajak teman saya yang bertanya pada saya sebelumnya untuk makan siang bersama. Ia pun setuju, dan kami pun langsung meluncur ke rumah makan yang beroperasi 24 jam penuh tersebut.
Gerai ini terbilang besar dan lapang, dan yang paling mengejutkan saya adalah sederet panjang lauk-pauk yang begitu beragam dan menggugah selera. Mungkin ini adalah pertama kalinya saya melihat sebuah rumah makan Padang dengan pilihan lauk paling banyak. Susah rasanya untuk menahan nafsu ketika berhadapan dengan menu-menu semacam ini. Akhirnya, dengan kalap, kami berdua memesan beberapa lauk sekaligus, yaitu Dendeng Batokok, Teri Pedas, Sambal Goreng Hati, Paru Goreng, Rendang, Sayur Bunga Pepaya, dan tentu saja Gule Kepala Ikan. Benteng pertahanan diri hancur lebur di hadapan menu-menu yang begitu menggoda ini. Saya pun mulai mencicipinya satu per satu. Dendeng Batokok yang dimasak dengan sambal hijau adalah kejutan pertama bersantap di gerai ini. Tekstur daging sapinya yang begitu lembut, berbalut sambal hijau yang pedas, dan gurih langsung menggugah nafsu makan saya. Konon katanya menu ini adalah salah satu andalan dari gerai ini. Berikutnya, saya mencicipi menu andalan kedua, Teri Pedas yang gurih, asin, dan tentu saja membuat keringat mengucur perlahan. Menu yang pas untuk disantap bersama nasi hangat. Untuk sedikit mengurangi rasa gurh yang berlebih, saya pun mengimbanginya dengan menyantap menu sayur bunga pepaya yang segar dan (lagi-lagi) pedas. Paru goreng dan sambal goreng hati adalah menu yang bukan andalan namun tetap saja memikat dan begitu memanjakan lidah. Puncaknya, saya mencicipi gule kepala ikan yang langsung bikin ketagihan. Tekstur dagingnya yang begitu lembut, dan rasa kuahnya yang bersantan begitu gurih dan mantap membuat menu yang awalnya sempat saya ragukan ini menjadi juara lauk pada santap siang kali ini.
Tidak menyangka bersantap di gerai makan ini bisa menjadi pengalaman yang begitu mengesankan. Godaan berbagai lauk tersebut pun tidak saja berhasil memuaskan kami namun juga membuat perut kami begitu penuh. Benar-benar puncak kelezatan menu-menu Padang yang pernah saya coba. Dijamin pasti bakal datang lagi, dan lagi.
Rumah Makan Padang UPIK
Jl. Magelang KM.5, Jogja
24 Jam
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
Rumah Makan Padang Upik, Puncak Kelezatan Menu Masakan Padang
(Dito/DISKON.com)
Lokasi:
Nama Resto : Rumah Makan Padang UPIK
Alamat :Jl. Magelang KM.5, Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-
Jam Operasional : 24 Jam
Rating :
Latitude: | Longitude: |
Tags : Kuliner, Jogja, Padang, Dendeng, Dendeng Batokok, Teri Pedas, Kepala Ikan, Rendang.
Komentari kuliner ini