Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Streetburger, Burger yang Tak Cantik dengan Rasa yang Memuaskan

Streetburger, Burger yang Tak Cantik dengan Rasa yang Memuaskan Jogja

Di saat semua foto makanan di sosial media terlihat sangat terukur dan cantik, ada beberapa gerai yang justru menghadirkan visual yang berkebalikan namun di saat yang sama berhasil memunculkan perasaan penasaran. Salah satu gerai yang saya lihat mencoba strategi ini adalah Streetburger, yang hanya melayani pembelian via aplikasi Whatsapp ini.

Saya mengetahui keberadaan gerai ini dari seorang teman, yang secara terus-menerus merekomendasikannya ke saya. Tak hanya membicarakannya, tak jarang ia memperlihatkan akun Instagram dari penjaja burger ini ketika kami sedang bersama. Sejujurnya saya akui gambar-gambarnya langsung membuat penasaran saya namun karena melihat betapa bersemangatnya teman saya tersebut ketika merekomendasikannya, saya merasa malas karena kalau saya memesan di depannya, ia akan bangga. Aneh tapi saya terbiasa dengan perilakunya. Saya pun diam-diam memesan burger dari penjaja burger ini melalui telepon genggam saya. Setelah melakukan pemesanan, saya pun menantikannya tiba di rumah saya.

Satu burger Supreme, dan Cheese menjadi pesanan saya saat itu. Burger tersebut hadir sekitar 40 menit selepas pemesanan. Saya cukup gembira ketika menerimanya di depan rumah saya. Saya pun membukanya satu per satu. Saya pun membaginya menjadi dua tiap burger tersebut agar dapat mencicipi keduanya sekaligus namun tidak menghabiskan semuanya sekali makan. Sesuatu yang sulit saya lakukan mengingat secara ukuran cukup besar. Secara wujud, burger ini memang terbilang messy atau berantakan. Tidak cantik namun terlihat menjanjikan. Burger Supreme sendiri adalah burger yang terdiri dari sosis, daging asap, keju cheddar, pickels, tomat, dan selada. Kelengkapannya ini benar-benar membuat burger ini benar-benar mantap. Komposisi rasa manis, gurih, sedikit spicy, dan kesegaran sayurnya membuat burger ini kaya akan rasa. Saus spesial racikan dari gerai ini membuat semuanya terbalut dalam satu kesatuan rasa yang utuh. Berbeda dengan Supreme yang kaya akan rasa, Cheese Burger-nya terasa lebih sederhana namun memiliki rasa yang tak kalah lezat. Kesederhanaan membuat rasa yang dihadirkan terasa classic, dan saya menyukainya.

Seperti yang dituliskan dalam akun sosmed mereka, bentuknya yang messy atau tidak cantik ini berbanding terbalik dengan rasanya yang memuaskan. Untuk saya, burger racikan dari Streetburger ini one of the best burger in town, khususnya jika dibandingkan dengan burger-burger lain yang harganya tinggi namun rasanya “b” aja.

 

Streetburger

@streetburger.inc

14.00 – 23.00 WIB

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

Streetburger, Burger yang Tak Cantik dengan Rasa yang Memuaskan

(Dito/DISKON.com)


Lokasi:

Nama Resto : Streetburger

Alamat :@streetburger.inc



Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-

Jam Operasional : 14.00 – 23.00 WIB

Rating :

Latitude: Longitude:

Tags : Kuliner, Jogja, Burger, Cheese Burger, Supreme Burger


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0631 second.